Ratu Tisha Terpilih Sebagai Sekjen PSSI Baru
Asad Arifin | 7 Juli 2017 21:48
Bola.net - - Posisi Sekjen PSSI akhirnya tidak lagi lowong. Sebab, posisi tersebut kini sudah resmi akan diisi oleh Ratu Tisha Destria, sosok yang sejak awal menang digadang-gadang akan menempati posisi Sekjen.
Pada awal kepemimpinan Edy Rahmayadi, posisi Sekjen PSSI dijabat oleh Ade Wellington. Namun tak berselang lama, tepatnya di bulan April 2017, Ade memutuskan untuk mengundurkan diri.
PSSI akhirnya berinisiatif untuk membuka lowongan secara terbuka di posisi tersebut. Banyak kandidat yang kemudian melamar dan akhirnya setelah melakukan proses seleksi dan ujian yang ketat, Tisha terpilih untuk mengisi posisi tersebut mengalahkan dua kandidat tersisa yaitu T Alvin Aprianto dan Alief Syachviar.
Keputusan penunjukan Tisha diambil melalui rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang digelar di Makostrad, Jakarta, Jumat (7/7/2017). Tisha nantinya akan memangku jabatan itu selama tiga tahun ke depan.
Ketua Umum mengusulkan nama lalu anggota Exco memutuskan. Hal itu menyepakati saudari Tisha sebagai Sekjen PSSI untuk masa kepengurusan tersisa, hingga 2020, ujar Kepala Staf Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto.
Salah satu pertimbangan karena dia dianggap sudah cakap ikut dalam berorganisasi pengelolaan kompetisi pada musim lalu (kompetisi ISC). Kemudian beberapa hal masing-masing Exco punya harapan masing-masing, sambung Iwan.
Meski demikian, keputusan itu juga memberikan konsekuensi bagi Tisha. Dia harus rela untuk meletakkan jabatannya sebagai Direktur Kompetisi PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).
Salah satu pembahasan yang diminta (dalam rapat Exco) adalah Tisha disuruh memilih dan ia sudah menentukan pilihan meninggalkan jabatannya, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Edy Rahmayadi: Ratu Tisha Sekjen PSSI
Bola Indonesia 22 Juni 2017, 18:13 -
Pencarian Sekjen Baru PSSI Menyisakan Tiga Nama
Bola Indonesia 6 Juni 2017, 21:45 -
Ratu Tisha Bicara Soal Persaingan Jadi Sekjen PSSI
Bola Indonesia 24 Mei 2017, 20:15 -
Satu-satunya Calon Sekjen Perempuan, Ini Kata Ratu Tisha
Bola Indonesia 24 Mei 2017, 19:11 -
Para Calon Sekjen PSSI Jalani Tes Medis
Bola Indonesia 23 Mei 2017, 19:53
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39