Rahasia Persib Kalahkan PSIS dan Sukses Akhiri 5 Laga Tanpa Kemenangan
Anindhya Danartikanya | 28 Februari 2024 09:22
Bola.net - Persib Bandung berhasil meraih kemenangan atas PSIS Semarang. Kemenangan yang sekaligus mengakhiri catatan negatif di lima laga BRI Liga 1 2023/2024 tanpa kemenangan.
Persib menang telak tiga gol tanpa balas atas tamunya PSIS Semarang pada pekan ke 26 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (27/2/2024) malam kemarin.
Kemenangan Persib tersebut berkat gol bunuh diri Lucas Gama Moreira menit 15, gol Stefano Beltrame menit 38, dan gol David da Silva menit 65.
Pelatih Persib, Bojan Hodak mengakui kemenangan kali ini memang pasukannya bermain dengan bagus dan mendominasi permainan hingga bisa menang telak 3-0. Bahkan ada beberapa peluang lagi untuk menambah gol.
"Tetapi berkaca dari dua pertandingan sebelumnya, kami tampil bagus hanya 70 menit dan sekarang bermain 90 menit dengan bagus," ujar Bojan Hodak seusai pertandingan.
"Selain itu di dua laga terakhir pemain yang masuk dari bench tidak memberikan perbedaan. Kali ini mereka memberi perbedaan dan itu menjadi alasan kami bisa meraih kemenangan," lanjut Bojan Hodak.
Tuah Si Jalak Harupat
Lebih lanjut Bojan mengakui bahwa tempat pertandingan pun yakni Stadion Jalak Harupat (SJH) sangat fantastis.
"Saya harap bisa terus memeliharanya dengan baik dan saya harap bisa kembali bermain di sini karena atmosfernya juga bagus,” imbuh Bojan.
“Jadi terkadang ada keberuntungan juga, ada klub yang punya keberuntungan di stadion tertentu. Sekali lagi saya berharap bisa tetap bermain di sini dan memenangkan pertandingan di sini,” kata Bojan mengakhiri.
Kecewa Komdis
Bojan Hodak sangat kecewa dengan keputusan mendadak Komisi Disiplin PSSI yang memberikan sanksi larangan bermain kepada Nick Kuipers jelang menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke 26 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (27/2/2024).
Sebelumnya, larangan bermain diputuskan kepada Alberto Rodriguez setelah mendapat kartu merah saat bermain lawan Barito Putera. Karena itu Bojan Hodak menyiapkan Nick Kuipers untuk menghadapi PSIS Semarang.
"Ini hal yang sangat lucu terjadi, dalam 30 tahun karier saya di sepak bola profesional, saya belum pernah merasakan situasi ini," tegas Bojan Hodak usai pertandingan.
Disadur dari: Bola.com (Erwin Snaz/Gregah N; 28/2/2024)
Jangan Lewatkan Ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil BRI Liga 1 Persib Bandung vs PSIS Semarang: Skor 3-0
Bola Indonesia 27 Februari 2024, 20:53 -
Jelang Lawan Persib Bandung, PSIS Semarang Kehilangan Vitinho
Bola Indonesia 27 Februari 2024, 03:19 -
Prediksi BRI Liga 1: Persib Bandung vs PSIS Semarang 27 Februari 2024
Bola Indonesia 26 Februari 2024, 13:53 -
Hasil BRI Liga 1 Barito Putera vs Persib Bandung: Skor 1-1
Bola Indonesia 23 Februari 2024, 20:56
LATEST UPDATE
-
Perubahan Jadwal Kick-off Indonesia vs Bahrain: Pertimbangan Bulan Puasa
Tim Nasional 24 Maret 2025, 15:00 -
Pedro Acosta Ingin Jajal Motor Ducati, Biar Tahu Keunggulannya Dibanding KTM
Otomotif 24 Maret 2025, 14:53 -
Prediksi Jepang vs Arab Saudi 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:21 -
Prediksi China vs Australia 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:16 -
Andre Onana Tinggalkan Man United, Pindah ke Liga Arab Saudi?!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 14:15 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:13 -
Prediksi Korea Selatan vs Yordania 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:11
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23