Putra Samarindra Cari Lawan Berkualitas

Editor Bolanet | 16 Juli 2014 23:03
Putra Samarindra Cari Lawan Berkualitas
Putra Samarinda (c) ligaindonesia
- Manajemen Putra Samarinda berharap Mitra Kukar menyambut ajakan mereka untuk melakoni uji coba. Hal tersebut, guna mengevaluasi program latihan di bulan Ramadan.

Manajer tim Putra Samarinda, Agus Coeng Setiawan, mengungkapkan masih kesulitan mencari lawan uji coba.

Rangkaian uji coba baru di internal saja, kami berharap selanjutnya bisa melawan tim luar dengan kualitas yang setara, seperti Mitra Kukar, kata Agus Coeng.

Lebih jauh dikatakannya, kedua tim yakni Pusam dan Mitra sudah tidak akan bertemu kembali dalam sisa kompetisi. Sehingga, bukan masalah jika menggelar laga persahabatan.

Kami sudah berhubungan dengan pihak Mitra Kukar, namun soal pasti tidaknya kami belum mendapat jawaban. Momentum Ramadhan, akan dijadikan sarana mempererat persaudaraan, pungkasnya. (esa/dzi)