Punya Catatan Apik di Awal Musim, Persebaya Ogah Berpuas Diri
Haris Suhud | 6 April 2018 12:40
Bola.net - - Persebaya Surabaya belum mau berpuas diri atas capaian yang diraih dari dua pekan awal Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Klub berjuluk Green Force ini menganggap perjalanannya di kompetisi masih panjang karena pertandingan yang lebih banyak menanti mereka.
Persebaya memang menjadi satu-satunya tim promosi yang mampu bersaing ketat di kasta tertinggi sepak bola Indonesia. Hingga pekan kedua, klub kebanggaan Kota Pahlawan ini mengoleksi total empat poin dan berada di posisi keenam klasemen sementara.
Masih ada 32 pertandingan lagi, Jadi kita tidak mau lengah di setiap pertandingan apa pun. Jadi kita pengennya fokus sejak awal, ungkap Manajer Tim, Chairul Basalamah kepada
Untuk itu, manajemen langsung mengambil langkah untuk menjaga konsistensi Rendi Irwan dan kolega. Salah satunya dengan mengumpulkan para pemain setelah pertandingan pekan kedua untuk mendengarkan apa yang dirasakan sejauh ini.
Karena nggak bisa kita juga menuntut pemain untuk memberikan yang terbaik tapi kita nggak tahu apa yang terjadi sama mereka. Kemarin tim psikolog dan saya juga bertanya, kita mencari apa yang sedang mereka hadapi, sambungnya.
Nyatanya memang banyak pemain yang menyampaikan bahwa kompetisi Liga 1 memang lebih ketat dan membutuhkan kerja ekstra untuk tetap bisa bersaing. Karena levelnya pun lebih tinggi dibanding Liga 2.
Tapi so far anak-anak sampai di hari ini menganggapnya semua positif, mereka pengen bener-bener menaikkan performa mereka, tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Siapkan Penghormatan Khusus Untuk Eri Irianto
Bola Indonesia 5 April 2018, 20:36 -
Jamu Barito Putera, Persebaya Mulai Mawas Diri
Bola Indonesia 5 April 2018, 18:20 -
Tak Ada Sambutan Istimewa untuk Jacksen Tiago di Surabaya
Bola Indonesia 5 April 2018, 03:53 -
Ketatnya Persaingan di Posisi Kiper Persebaya
Bola Indonesia 5 April 2018, 02:54 -
Persebaya Tidak Hanya Incar Kemenangan Lawan Barito Putera
Bola Indonesia 4 April 2018, 22:41
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39