PT Liga Indonesia Lunasi Hadiah Untuk Para Jawara
Editor Bolanet | 7 Oktober 2013 17:37
Seperti diketahui, kompetisi di bawah PT Liga Indonesia telah usai. Keluar sebagai juara Divisi Utama adalah Persebaya, sementara ISL U-21 diraih Sriwijaya FC U-21 sedangkan gelar bergengsi ISL direbut Persipura Jayapura.
Alhamdulillah, kita sudah mentransfer ke rekening klub masing-masing pada Jumat (4/10) lalu. Memang ada beberapa yang belum menerima, khususnya peraih gelar individu, namun hal itu semata karena bagian keuangan Liga masih menunggu kelengkapan data pemain yang bersangkutan. Begitu lengkap, langsung kita transfer, kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia.
Sebagai informasi, selain mendapatkan Piala, tim yang berprestasi juga mendapat hadiah uang. Untuk kompetisi ISL U-21, juara (Sriwijaya FC U-21), mendapatkan hadiah Rp 200 juta. Runner-up (Mitra Kukar U-21) mendapatkan Rp 150 juta, peringkat ketiga (Persipura U-21) mendapatkan Rp 100 juta, dan Peringkat keempat (Persija U-21) mendapatkan Rp 50 juta.
Pada kompetisi Divisi Utama 2012/2013, Juara (Persebaya) mendapatkan Rp 500 juta, Runner-up (Perseru) mendapatkan Rp 350 juta, dan Peringkat ketiga (Persik) mendapatkan Rp 200 juta.
Hadiah terbesar diberikan kepada juara ISL 2013, Persipura Jayapura. Mutiara Hitam mendapatkan hadiah uang sebesar Rp 2,5 Miliar, dan runner up Arema Indonesia mendapatkan Rp 1,5 Miliar.
Sedangkan untuk gelar individu. Di kompetisi ISL U-21, yakni top Skor dan pemain terbaik ISL U-21, masing-masing mendapatkan Rp 10 juta, diborong oleh Rizky Dwi Ramadhana (Sriwijaya FC U-21).
Untuk Divisi Utama, top skor (Oliver Makor) mendapatkan Rp 25 juta. Sedangkan pemain terbaik Divisi Utama (JP Boumsong) mendapatkan Rp 25 juta.
Sedangkan untuk gelar individu di ISL, pemain terbaik dan top skor, masing-masing mendapatkan Rp 100 juta, dan keduanya diborong oleh Boaz Solossa (Persipura Jayapura). (liga/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Pertahankan Winning Team
Bola Indonesia 6 Oktober 2013, 20:44 -
Inilah Tiga Kandidat Manajer Persebaya
Bola Indonesia 3 Oktober 2013, 22:37 -
Akan Diganti, Manajer Persebaya Pasrah
Bola Indonesia 3 Oktober 2013, 22:19 -
Bola Indonesia 3 Oktober 2013, 21:44
-
Musim Depan, Sidoarjo Punya Dua Tim di Divisi Utama
Bola Indonesia 26 September 2013, 08:42
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12 -
Tepis Isu Bakal Cabut, Federico Chiesa Dipastikan Bakal Tetap di Liverpool
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:50 -
Kondisi Kian Membaik, Comenback Luke Shaw di MU Sudah di Depan Mata
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10