PT LIB Tunggu Hasil Rapat Exco PSSI untuk Pastikan Nasib Kompetisi
Serafin Unus Pasi | 6 Januari 2021 18:07
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator menantikan hasil rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI terkait kompetisi musim 2020. Putusan dari pertemuan tersebut bakal diikuti oleh LIB.
Rapat Exco untuk menentukan apakah kompetisi musim lalu bakal tetap dijalankan atau tidak rencananya akan berlangsung bulan ini. Tapi untuk tanggal pastinya belum dirilis PSSI.
Dalam mengambil putusan, PSSI akan mengacu pada situasi terkini COVID-19 di Indonesia. Faktor itu pula yang dijadikan cabang olahraga (cabor) lain sebelum menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas).
"Kita tunggu saja keputusan rapat Exco seperti apa. PT LIB siap menjalankan apapun keputusan tersebut," ujar Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita, saat dihubungi wartawan, Rabu (6/1/2021).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Tunggu Respons Kepolisian
Akhmad lantas memberikan update terkini terkait perizinan. LIB sebelumnya telah mengirim surat kepada Kepolisian untuk meminta izin menggelar kompetisi musim lalu pada Februari 2021.
Namun hingga sekarang, pihak Kepolisian belum memberikan jawaban. Padahal, izin tersebut sangatlah penting agar kompetisi bisa dijalankan.
"Soal perizinan sampai sekarang belum ada perkembangannya. PT LIB masih menunggu respons," imbuh Akhmad.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol Ternyata Belum Pasti
Tim Nasional 5 Januari 2021, 01:23 -
Soal Rapat Exco untuk Tentukan Nasib Kompetisi, PSSI Masih Tunggu Tanggal
Bola Indonesia 4 Januari 2021, 23:43 -
Nasib Kompetisi Musim 2020 Diputuskan Pertengahan Bulan Ini
Bola Indonesia 4 Januari 2021, 14:34 -
Ketum PSSI Minta Pemain Timnas Indonesia U-19 Manfaatkan 5 Laga Uji Coba di Spanyol
Tim Nasional 30 Desember 2020, 13:47 -
Kaleidoskop 2020 Timnas Indonesia U-19 dan Senior: Tahun Hampa Shin Tae-yong
Tim Nasional 29 Desember 2020, 23:55
LATEST UPDATE
-
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32 -
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39