PT LIB Berharap Izin Liga 1 Terbit 2 Bulan Sebelum Kick Off

Serafin Unus Pasi | 28 April 2021 17:54
PT LIB Berharap Izin Liga 1 Terbit 2 Bulan Sebelum Kick Off
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru, Akhmad Hadian Lukita (Kiri) dan Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru, Sudjarno (c) Bola.net/Fitri Apriani

Bola.net - Kompetisi Liga 1 2021 direncanakan bergulir mulai 3 Juli mendatang. Proses perizinan pun sedang disiapkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator, bersama PSSI.

Izin tersebut diharapkan bisa terbit dua bulan sebelum kick off. Sebab, penyelenggaraan Liga 1 berbeda dengan turnamen pramusim.

Advertisement

"Kami harapkan awal bulan Mei, karena kan kami sebut yang awal dulu itu Piala Menpora satu bulan dan minta dipenuhi," ujar Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita.

"Tetapi ternyata menurut kami itu tidak cukup. Apalagi kompetisi cukup panjang, hampir satu tahun sampai bulan Maret 2022. Jadi kami minta dua bulan sebelumnya," katanya menambahkan.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Klub Ingin Kepastian

Lukita menambahkan, 18 kontestan Liga 1 sudah mulai meminta kepastian. Oleh karena itu, pihaknya dan PSSI mulai menyiapkan langkah-langkah untuk proses perizinan kepada Kepolisian.

"Klub-klub juga sudah meminta soal kepastian itu. Nah mulai hari ini, Selasa (27/4), kami rapat lagi dengan PSSI dan akan langsung ngurus izin," tuturnya.

"Kami sudah bicara dengan pak Asops Kapolri, Imam Sugianto, dan pak Asop bilang izinnya ditunggu sekali. Bahkan dia bilang ayo cepat ngurus izin biar bisa cepat ambil keputusan," imbuh Lukita.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)