PSSI Pilih Riedl, Rahmad Darmawan Legowo
Editor Bolanet | 10 Juni 2016 19:04Selamat untuk Coach Riedl, ujar RD, sapaan karib Rahmad Darmawan, pada .
Tak ada masalah dan tak perlu kecewa. Alhamdulilah, Allah SWT memberi jalan ke saya yang terbaik untuk terus berkarier bersama klub dulu, sambungnya.
Lebih lanjut, RD mengaku tak tahu alasan PSSI akhirnya mengingkari omongan mereka sendiri, dan memilih pelatih asing. Namun, eks Pelatih Timnas U-23 ini yakin PSSI tak asal mengambil keputusan.
Mungkin mereka ada pertimbangan lain, tuturnya.
Sebelumnya, Jumat (10/06) siang ini, PSSI secara resmi menunjuk Alfred Riedl sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pelatih asal Australia, yang sebelumnya sudah dua kali menangani Timnas Indonesia ini, bakal memimpin Skuat Garuda ke AFF 2016.
Di lain pihak, keputusan PSSI ini tergolong mengherankan. Pasalnya, sebelumnya, mereka ngotot berencana menggunakan jasa pelatih dalam negeri. Bahkan, mereka sudah sempat mengadakan audiensi yang dihadiri Indra Sjafri, Nilmaizar dan Rahmad Darmawan.
Selain itu, nama Riedl sendiri sebelumnya memang sudah sempat disebut sebagai kandidat pelatih Timnas Indonesia. Namun, alih-alih diucapkan PSSI, rencana ini justru dilontarkan Kelompok 85, kelompok yang meminta perombakan besar-besaran di tubuh PSSI. [initial]
Baca Ini Juga:
- PSSI Ingin Riedl Diterima Seluruh Masyarakat Indonesia
- Alfred Riedl Resmi Ditunjuk Sebagai Pelatih Timnas Indonesia
- Eduard Tjong Tunggu Izin Bos PS TNI untuk Jadi Pelatih Timnas
- Exco PSSI Bantah Klub Lakukan Boikot Terkait Pelatih Timnas
- PSSI Maklumi Keputusan Indra Sjafri Mundur dari Bursa Pelatih Timnas
- Pemerintah Tak Berani Janjikan Bantuan Dana Buat Timnas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eduard Tjong Tunggu Izin Bos PS TNI untuk Jadi Pelatih Timnas
Bola Indonesia 9 Juni 2016, 22:01 -
Exco PSSI Bantah Klub Lakukan Boikot Terkait Pelatih Timnas
Bola Indonesia 7 Juni 2016, 00:03 -
Pemerintah Tak Berani Janjikan Bantuan Dana Buat Timnas
Bola Indonesia 6 Juni 2016, 18:56
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39