PSSI Belum Tentukan Venue Babak Penyisihan Grup Piala Asia U-19
Haris Suhud | 19 Mei 2018 09:31
Bola.net - - Piala Asia U-19 akan diselenggarakan di Indonesia pada 18 Oktober hingga 4 November 2018. Untuk event ini, PSSI telah menyiapkan tiga stadion, yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di Jakarta, Stadion Patriot di Bekasi, dan Stadion Pakansari di Kabupaten Bogor.
Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono mengatakan, dua dari tiga stadion tersebut akan dipakai pada babak penyisihan grup. Kemudian pada fase berikutnya, barulah tiga venue tersebut bakal digunakan seluruhnya.
Namun, Joko belum tahu mana yang akan dipakai untuk babak penyisihan grup. Sebab, PSSI masih menunggu perkembangan terbaru lantaran ketiga venue tersebut akan digunakan untuk Asian Games 2018.
Venue untuk Piala U-19 akan pakai tiga venue yaitu SUGBK, Pakansari dan Patriot. Tentu ada step by venue salah satunya yang kami purpose adalah stadion di Cikarang, ujar Joko.
Jadi ada empat grup, di grup stage akan menggunakan dua venue. Kemudian semifinal menggunakan venue ketiga, tambah pria yang akrab disapa Jokdri ini.
Namun untuk partai final, mantan Direktur Utama PT Liga Indonesia ini memastikan akan dilangsungkan di SUGBK. Oleh sebab itu, Jokdri berharap Timnas Indonesia U-19 bisa mencapai fase terakhir.
Kami berharap Indonesia tampil di putaran semifinal dan final akan kembali ke SUGBK, katanya.
Pada event dua tahunan ini, Timnas U-19 ditargetkan untuk lolos ke babak empat besar agar bisa melaju ke Piala Dunia U-20 2019 di Polandia. Di babak penyisihan, pasukan Garuda Nusantara tergabung di Grup A bersama Uni Emirate Arab, Qatar, dan Taiwan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ucapan Bela Sungkawa PSSI Untuk Korban Teror Bom Surabaya
Bola Indonesia 13 Mei 2018, 16:57 -
Kasus Pemukulan Wasit di Liga 3 Pantas Dapat Hukuman Berat
Bola Indonesia 11 Mei 2018, 12:46 -
PSSI: Juara Piala Indonesia 2018 Belum Bisa Ikut Piala AFC
Bola Indonesia 4 Mei 2018, 14:10
LATEST UPDATE
-
Juventus Terancam Jual Pemain untuk Tutupi Biaya Pemecatan Motta
Liga Italia 26 Maret 2025, 07:43 -
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10