PSS Sleman Jadikan Celebration Game Sebagai Ajang Seleksi

Heri | 10 Desember 2017 15:13
PSS Sleman Jadikan Celebration Game Sebagai Ajang Seleksi
Persebaya vs PSS Sleman (c) Mustopa

Bola.net - - PSS Sleman rupanya punya misi lain saat memenuhi undangan Persebaya Surabaya untuk memeriahkan Celebration Game, Sabtu (9/12) malam. Klub berjuluk Super Elang Jawa tersebut menjadikannya sebagai ajang untuk seleksi pemain.

Menurut Asisten Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro, pihaknya memang membawa beberapa pemain baru untuk menjalani trial. Sehingga, selain berpesta bersama Persebaya, ada beberapa pemain yang dipantau dan dilihat kemampuannya.

Kebetulan pertandingan ini memang menjadi ajang kami untuk melihat dan memantau pemain. Memang ada beberapa pemain yang sudah ada keterikatan kontrak di sana, sambil mencari, ungkap Seto.

Sepintas menurut pria kelahiran Sleman tersebut, mereka sudah mampu menunjukkan performa yang bagus dan berhasil nyetel dengan pemain yang lebih dulu memperkuat PSS. Namun demikian, pihaknya tak akan mengambil semuanya.

Sebenarnya kami melihat mereka baru muncul sekali bisa bermain dilihat enak, ini nilai positif buat mereka. Tapi tentunya tidak semuanya kita ambil, imbuhnya.

Mantan tim pelatih PSIM Yogyakarta tersebut menambahkan, timnya memang sengaja mencuri start agar lebih siap menyambut kompetisi musim depan. Sehingga harapan agar bisa menyusul Persebaya ke Liga 1 bisa terwujud.