PSIS Akan Launching Skuat dan Jersey Secara Sederhana
Ari Prayoga | 7 Mei 2019 04:21
Bola.net - PSIS Semarang akan segera memperkenalkan skuat dan jersey menyambut kompetisi Liga 1 2019. Launching akan digelar di Stadion Moch. Soebroto, Kabupaten Magelang, Sabtu (11/05).
Namun, acara tersebut akan dikemas secara sederhana, diawali dengan pengenalan pemain dan jersey. Kemudian dilanjutkan dengan uji coba melawan Arema FC.
"Konsepnya, jujur kami buat secara sederhana, tapi tetap bermakna karena pertimbangan beberapa hal," kata Direktur Bisnis PSIS Semarang, Ferdinand Hirdianto kepada Bola.net.
Alasan PSIS tidak mengemas acara dengan wah karena berdekatan dengan bergulirnya kompetisi yakni pada 15 Mei mendatang. Sehingga manajemen lebih memprioritaskan persiapan tim.
"Yang kedua karena ini sudah memasuki bulan Ramadan, sehingga kami buat sederhana," eks General Manager PSIS ini menambahkan.
Karena bulan Ramadan, sehingga acara launching tidak akan diisi dengan hiburan musik. Setelah, perkenalan di panggung, langsung dilanjutkan dengan kick off.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Usung Tema 'Pokokmen' PSIS
Sementara, tema yang diusung pada acara launching adalah "Pokokmen PSIS". Tagline tagline tersebut merefleksikan kecintaan masyarakat di ibu kota Jawa Tengah terhadap PSIS Semarang.
"Arti harfiahnya, tidak ada pilihan lain kecuali PSIS. Pokoknya habis-habisan untuk PSIS, kurang lebihnya seperti itu gambarannya," lanjut Ferdinand.
Sedangkan, pertimbangan acara tersebut digelar di Magelang, bukan di Semarang sebagai home town PSIS. Ferdinand mengatakan karena manajemen tetap memprioritaskan persiapan tim.
"Kalau kita bawa ke Semarang kita kembali lagi ke Magelang tinggal lima hari udah main. Jadi kami ingin sederhana tapi memprioritaskan persiapan tim untuk menghadapi kompetisi," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jalani Debut di Arema, Comvalius Mengaku Bahagia
Bola Indonesia 5 Mei 2019, 19:12 -
Pelatih Arema FC Memuji Kepiawaian Pelatih PSIS Semarang
Bola Indonesia 5 Mei 2019, 09:45 -
Arema FC Akui Tak Mudah Kalahkan PSIS Semarang
Bola Indonesia 5 Mei 2019, 01:39 -
Dikalahkan Arema, PSIS Dinilai Sudah Tunjukkan Perkembangan
Bola Indonesia 5 Mei 2019, 00:55 -
Johan Ahmat Farizi Bawa Arema FC Kalahkan PSIS Semarang
Bola Indonesia 4 Mei 2019, 23:22
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39