PS TNI Tak Pakai Jasa Pemain Asing di Piala Presiden

Dimas Ardi Prasetya | 28 Desember 2017 18:01
PS TNI Tak Pakai Jasa Pemain Asing di Piala Presiden
Rudy Eka Priyambada (c) Mustopa

Bola.net - - PS TNI dipastikan bakal berpartisipasi dalam turnamen Piala Presiden 2018. Namun, tim berjuluk The Army itu tidak akan menggunakan jasa pemain asing pada event tersebut.

Pelatih PS TNI, Rudy Eka Priyambada mengatakan, keinginan untuk tidak menggunakan pemain asing lantaran ingin lebih memprioritaskan pemain lokal. Oleh sebab itu, Piala Presiden akan digunakan sebagai tempat pemain lokal unjuk gigi.

Piala Presiden kami tanpa pemain asing. Kami pasti memakai pemain lokal yang sudah ada saat ini, ujar Rudi Eka kepada , Kamis .

Piala Presiden 2018 rencananya bakal diputar pada bulan Januari mendatang dan diikuti oleh 20 tim terbaik di Indonesia. Dua di antaranya merupakan finalis Liga 2 yaitu Martapura FC dan PSPS Pekanbaru, sementara sisanya merupakan peserta Liga 1.

Sama seperti sebelumnya, Piala Presiden memiliki format home tournament dan terbagi dalam beberapa grup. Untuk edisi ketiga ini, ada lima kota yang ditunjuk sebagai tuan rumah masing-masing grup yaitu Bandung, Surabaya, Malang, Bali, dan Makassar.

Terkait pembagian grup, Rudy berharap timnya tergabung dalam grup yang lawannya memiliki kualitas bagus. Sebab, itu bisa mengukur sejauh mana kesiapan timnya menuju kompetisi Liga 1 musim 2018.

Soal grup, di grup mana pun kami siap. Tapi saya berharap PS TNI ada satu grup dengan tim kuat agar bisa mengukur sudah sampai mana kekuatan kami, tutup Rudy.

(fit/dim)