Presiden Jokowi Pastikan Stadion Kanjuruhan Bakal Diruntuhkan dan Dibangun Ulang Sesuai Standar FIFA
Serafin Unus Pasi | 18 Oktober 2022 17:06
Bola.net - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo memberikan informasi terkait renovasi stadion Kanjuruhan pasca tragedi berdarah pada 1 Oktober 2022 kemarin. Jokowi memastikan bahwa stadion kebanggaan masyarakat Malang itu bakal diruntuhkan dan dibangun ulang sesuai standar FIFA.
"Tadi saya juga menyampaikan dan FIFA mengapresiasi untuk stadion Kanjuruhan di Malang, juga akan kita runtuhkan, dan kita bangun lagi sesuai dengan standar FIFA," kata Jokowi saat jumpa pers di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/10).
Jokowi menjelaskan, salah satu ciri stadion sesuai standar FIFA ialah memiliki fasilitas yang baik. Stadion tersebut juga bisa menjamin keselamatan pemain maupun penonton.
"Sebagai contoh standar stadion dengan fasilitas-fasilitas yang baik, menjamin keselamatan penonton dan pemain dan juga untuk suporter. Saya rasa itu," kata dia.
Lebih lanjut, Jokowi sudah berdiskusi dengan Presiden FIFA Gianni Infantino mengenai transformasi sepak bola Indonesia. Transformasi itu seperti manajemen stadion, keamanan dan manajemen pertandingan.
"Juga yang berkaitan dengan manajemen keamanan, manajemen security, juga kita bicarakan secara detail, yang ketiga yang berkaitan juga manajemen pertandingan utamanya, yang terkait dengan pengaturan waktu, yang keempat berkaitan dengan manajemen suporter," kata Jokowi seraya menjelaskan keamanan yang akan diterapkan di Stadion Kanjuruhan.
Sumber: Merdeka.com/Muhammad Genantan Saputra, Diunggah 18 Oktober 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AFC Siap Kawal Kompetisi Sepak Bola Indonesia hingga Benar-benar Aman
Bola Indonesia 13 Oktober 2022, 02:52 -
FIFA Sedang Kumpulkan Data dan Siap Pastikan Liga akan Berjalan Tak Lama Lagi
Bola Indonesia 12 Oktober 2022, 19:48
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39