Prediksi Tira Persikabo vs Arema FC 24 Oktober 2019
Gia Yuda Pradana | 24 Oktober 2019 10:35
Bola.net - Tira Persikabo akan menjamu Arema FC pada pekan ke-24 Shopee Liga 1 2019, Kamis (24/10/2019). Pertandingan ini akan digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.
Tira Persikabo saat ini berada di peringkat 4 dengan perolehan 36 poin dari 23 pertandingan (M9 S9 K5). Sementara itu, Arema menempati posisi 6 dengan 34 poin dari 22 laga (M10 S4 K8).
Pelatih Tira Persikabo, Rahmad Darmawan, akan bereuni dengan gelandang Arema, Makan Konate. RD pernah menangani Makan Konate di T-Team (2015-2017) dan Sriwijaya FC pada 2018. Untuk kali ini, keduanya bakal berjumpa sebagai musuh.
"Saya sangat mengenali Konate karena lama bekerja dengan saya di Malaysia dan Indonesia," ujar pria yang karib dipanggil RD itu.
"Hubungan kami sangat baik dan sebagai pribadi, saya bisa memastikan Konate pemain yang paling komplit. Dia bisa dribbling, shooting, kombinasi serangan, bisa crossing, dan yang paling hebat dia tidak pernah bermain dengan semangat kurang dari 100 persen," tutur RD.
"Dia selalu tampil 100 persen. Sulit mencari pemain seperti itu dan tentu kami sangan respek kepada Arema FC dan Konate pastinya. Kami sangat mewaspadai dia," imbuhnya.
Persiapan Lawan Arema
Sempat tidak terkalahkan di putaran pertama, Tira Persikabo malah mengalami raihan kontradiktif di paruh kedua Liga 1 2019. Sudah delapan pertandingan Manahati Lestusen dan kawan-kawan tak lagi merasakan nikmatnya kemenangan.
"Setelah kekalahan 0-2 dari dari Bhayangkara FC, kami melakukan evaluasi dan diskusi dengan pemain mengenai langkap apa yang akan kami lakukan melawan Arema FC. Kami sudah sampaikan beberapa hal yang menyangkut teknik, taktik maupun psikologi," ujar RD.
"Dengan pendekatan psikologi, saya selalu berharap semua pemain percaya kepada kemampuan mereka, percaya kepada kemampuan kawan-kawan mereka, dan percaya kepada apa yang sudah mereka dapatkan selama ini," lanjutnya
"Jadi hal itu yang saya katakan kepada setiap pemain dalam beberapa hari terakhir. Semoga mereka bisa menjawab kepercayaan yang diberikan dari saya sebagai pelatih kepada pemain dan pemain menjawab dengan kepercayaan diri yang tinggi dalam menghadapi Arema FC," tuturnya.
Tira Persikabo dipastikan akan kehilangan bomber tajamnya asal Prancis, Loris Arnaud ketika menjamu Arema FC. Sebab, pemain yang telah membukukan tujuh gol ini mengalami cedera parah pada pekan sebelumnya.
Misi Pembalasan
Arema datang dengan kepercayaan diri yang lebih baik. Mengingat tim tamu baru saja mencuri poin melawan Persipura Jayapura di Stadion Aji Imbut, Tenggarong empat hari lalu.
Singo Edan datang dengan misi balas dendam. Lantaran pada putaran pertama lalu, Tira Persikabo berhasil mempermalukan Arema di Stadion Gajayana Malang dengan skor 1-2 untuk kemenangan tim asuhan RD.
Saat ini menjadi giliran Arema yang ingin memanfaatkan momen limbungnya permainan Tira Persikabo di putaran kedua.
“Kami akan coba bermain lebih bagus dari laga sebelumnya. Meskipun hal tersebut tidak mudah. Karena Tira punya materi pemain bagus. Kami akan coba bermain sama bagusnya dengan lawan,” tegas pelatih Arema, Milomir Seslija.
Arema tetap bermain hati-hati meski Tira tidak dalam kekuatan terbaik karena ada kalanya sebuah tim bisa bangkit setelah menghadapi rentetan hasil buruk.
“Seperti biasa, kami coba tidak memberikan ruang kepada pemain mereka. Selain itu, pemain Arema diharapkan tidak membuang peluang yang didapat. Sehingga kesempatan dapat poin akan lebih besar,” jelasnya.
Komposisi Arema juga masih pincang lantaran sejumlah pilar absen, seperti Ahmad Alfariizi dan Dedik Setiawan yang kembali cedera. Hanif Sjahbandi harus memenuhi panggilan timnas U-23. Untungnya kapten tim, Hamka Hamzah sudah kembali dari cedera hamstring.
Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi
Tira Persikabo (4-3-3): Angga Saputra (k); Vava Mario Yagalo, Khurshed Beknazarov, Andy Setyo, Abduh Lestaluhu (b); Louise Parfait, Manahati Lestusen, Wawan Febrianto (t); Ciro Alves, Friska Womsiwor, Osas Saha (d).
Pelatih: Rahmad Darmawan.
Arema (4-2-3-1): Utam Rusdiana (kiper); Alfin Tuasalamony, Hamka Hamzah, Arthur Cunha, Ricky Ohorella (belakang); Hendro Siswanto, Jayus Hariono; Makan Konate (tengah); Dendi Santoso, Sylvano Comvalius, Ricky Kayame (depan).
Pelatih: Milomir Seslija.
Prediksi: Tira Persikabo 45-55 Arema FC.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Benediktus Gerendo Pradigdo
Published: 24 Oktober 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Arsenal vs Vitoria Guimaraes 25 Oktober 2019
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2019, 16:03 -
Prediksi Partizan Belgrade vs Manchester United 24 Oktober 2019
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2019, 16:02 -
Prediksi AS Roma vs Borussia Monchengladbach 24 Oktober 2019
Liga Eropa UEFA 23 Oktober 2019, 16:01 -
Prediksi Bhayangkara FC vs Persib Bandung 23 Oktober 2019
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 09:40 -
Prediksi Persela Lamongan vs Persebaya Surabaya 23 Oktober 2019
Bola Indonesia 23 Oktober 2019, 09:25
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Rizky Ridho
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:59 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 25 Maret 2025, 22:54 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:51 -
Hasil Timnas Indonesia vs Timnas Bahrain: Skor 1-0
Tim Nasional 25 Maret 2025, 22:43 -
Chelsea Lepas Mykhaylo Mudryk di Musim Depan?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:22 -
Mohamed Salah Pergi, Liverpool Angkut Pemain Bournemouth Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 21:04 -
Diincar MU, Pelatih Timnas Swedia Dukung Viktor Gyokeres Pindah ke Inggris
Tim Nasional 25 Maret 2025, 20:53
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10