Prediksi Perseru Badak Lampung vs Borneo FC 22 Juli 2019
Afdholud Dzikry | 22 Juli 2019 09:33
Bola.net - Perseru Badak Lampung akan menjamu Borneo FC pada laga pekan ke-10 Shopee Liga 1 yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung, Senin (22/7/2019). Berikut prediksi Badak Lampung FC vs Borneo FC.
Perseru Badak Lampung FC saat ini tercecer di peringkat ke-13 klasemen sementara dengan raihan delapan poin. Klub berjuluk Laskar Saburai mengumpulkan jumlah tersebut dengan dua kemenangan, dua kali imbang, dan lima kali kalah.
Tim tuan rumah memiliki motivasi lebih untuk kembali ke jalur kemenangan. Seperti diketahui, pasukan Jan Saragih belum lagi mampu meraih tiga poin dalam lima pertandingan terakhir.
Jan Saragih sadar situasi yang dialami timnya saat ini tidak bagus. Dasar itulah yang membuat eks pelatih Persija Jakarta itu bertekad bangkit ketika menghadapi Borneo FC.
"Dari dua lawatan yang kami lakukan yakni melawan Persipura Jayapura dan Arema FC, kami hanya meraih satu poin. Ini memang tidak bagus," kata Jan Saragih dalam konferensi pers jelang laga, Minggu (21/7/2019).
"Oleh karena itu, saya sudah tekankan kepada pemain, kami harus memberikan kemenangan pada masyarakat Lampung," tegas Jan Saragih.
Namun, misi tersebut diyakini tak akan berlangsung mudah. Borneo FC saat ini sedang dalam kepercayaan diri tinggi karena belum kalah dalam tiga laga terakhir.
Pelatih Mario Gomez tentu ingin memanfaatkan momentum tersebut untuk melanjutkan tren positif mereka di Shopee Liga 1 2019. Pria asal Argentina itu mengaku sudah menyiapkan strategi demi membawa pulang poin penuh dari markas Perseru Badak Lampung.
"Melawan Perseru Badak Lampung akan menjadi pertandingan yang penting. Saya ingin menaikkan dan memperbaiki posisi di klasemen. Agar berada di posisi atas, tentunya kami sudah menyiapkan strategi khusus," tegas Mario Gomez.
Borneo FC saat ini berada di peringkat kedelapan dengan jumlah 13 angka. Kemenangan atas Perseru Badak Lampung tentunya nanti akan mendongkrak posisi Pesut Etam ke papan atas. Simak preview Perseru Badak Lampung Vs Borneo FC selengkapnya di bawah ini.
Data dan Fakta Badak Lampung vs Borneo FC
Head to head
17/11/2018 - Perseru Badak Lampung (Perseru Serui) 3-1 Borneo FC (Liga 1 2018)
7/7/2018 - Borneo FC 5-1 Perseru Badak Lampung (Perseru Serui) (Liga 1 2018)
4/11/2017 - Perseru Badak Lampung (Perseru Serui) 3-2 Borneo FC (Liga 1 2017)
22/7/2017 - Borneo FC 2-0 Perseru Badak Lampung (Perseru Serui) (Liga 1 2017)
27/11/2016 - Borneo FC 6-1 Perseru Badak Lampung (Perseru Serui) (ISC A 2016)
Lima pertandingan terakhir Perseru Badak Lampung
16/7/2019 - Arema FC 4-1 Perseru Badak Lampung (Liga 1 2019)
10/7/2019 - Persipura Jayapura 1-1 Perseru Badak Lampung (Liga 1 2019)
5/7/2019 - Perseru Badak Lampung 3-3 Barito Putera (Liga 1 2019)
30/6/2019 - Perseru Badak Lampung 0-3 Bali United (Liga 1 2019)
26/6/2019 - Perseru Badak Lampung 0-1 PSIS Semarang (Liga 1 2019)
Lima pertandingan terakhir Borneo FC
18/7/2019 - Borneo FC 4-3 Barito Putera (Liga 1 2019)
10/7/2019 - Borneo FC 2-0 PSIS Semarang (Liga 1 2019)
6/7/2019 - Borneo FC 1-1 Persija Jakarta (Piala Indonesia 2018)
3/7/2019 - Kalteng Putra 0-1 Borneo FC (Liga 1 2019)
29/6/2019 - Persija Jakarta 2-1 Borneo FC (Piala Indonesia 2018).
Perkiraan Susunan Pemain
Perseru Badak Lampung (4-3-3): Daryono (kiper), Syahrul Mustofa, Kunihiro Yamashita , Zainal Haq, Kurniawan Karman (belakang), Fernandinho, Akbar Tanjung, Abdul Lestaluhu (tengah), Marquinhos Carioca, Talaohu Musafri, Francisco Torres (depan)
Pelatih: Jan Saragih (Indonesia)
Borneo FC (4-4-2): Nadeo Argawinata (kiper), Abdul Rachman, Diego Michiels, Javlon Guseynov, Wildansyah (belakang), Ambrizal Umanailo, Finky Pasamba, Mahadirga Lasut, Renan Silva (tengah), Terens Puhiri, Matias Conti (depan)
Pelatih: Mario Gomez (Argentina)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Brasil vs Peru 8 Juli 2019
Amerika Latin 6 Juli 2019, 17:02 -
Prediksi Argentina vs Chile 7 Juli 2019
Amerika Latin 5 Juli 2019, 16:21 -
Prediksi Brasil vs Argentina 3 Juli 2019
Amerika Latin 1 Juli 2019, 15:01 -
Copa America 2019: Uruguay vs Peru, Teror Dua Predator
Amerika Latin 27 Juni 2019, 16:59 -
Copa America 2019: Kolombia vs Chile, Kualitas vs Pengalaman
Amerika Latin 27 Juni 2019, 16:37
LATEST UPDATE
-
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22 -
Dari Cedera Panjang ke Gol Epik: Reece James Terdiam Saat Harusnya Selebrasi
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:15 -
Pembelaan Thierry Henry kepada Christian Pulisic
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:06 -
Dipecat Juventus, Thiago Motta Dapat Dukungan dari Inzaghi dan Gasperini
Liga Italia 25 Maret 2025, 15:01 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas Jepang vs Timnas Arab Saudi dari HP dan TV
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:01
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10