Prediksi BRI Liga 1: Persik Kediri vs Borneo FC 10 September 2021
Gia Yuda Pradana | 10 September 2021 09:11
Bola.net - Persik Kediri dan Borneo FC akan berhadapan pada pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022, Jumat (10/9/2021). Duel mereka akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor.
Pertandingan Persik Kediri vs Borneo FC ini akan kick-off pukul 18:15 WIB, live streaming eksklusif di Vidio.
Pada pekan pertama, Persik telah bermain bagus ketika melawan Bali United. Namun, hasil belum memihak karena Macan Putih kalah 0-1.
Pelatih Persik, Joko Susilo akan melakukan perubahan untuk menghadapi Borneo FC. Arsitek yang karib dipanggil Gethuk itu bakal memainkan Septian Bagaskara yang diparkir ketika takluk dari Bali United.
Bagas, biasa Septian Bagaskara dipanggil, kemungkinan akan menggantikan posisi striker asal Spanyol, Youssef Ezzejjari yang gagal mengeksekusi penalti ketika bersua Bali United.
"Saya akan mengubah komposisi pemain melawan Borneo FC. Ada beberapa posisi yang diubah. Satu di antaranya dengan menurunkan Bagas. Kami ingin memaksimalkan kesempatan untuk meraih poin," imbuh Gethuk.
"Kondisi Bagas sangat bagus. Saya juga berharap dia main bagus. Tapi ini permainan tim. Bagas tetap membutuhkan kerja sama dari pemain lainnya," jelas mantan pelatih Arema FC tersebut.
Untuk pertandingan nanti, Persik kembali kehilangan gelandang asal Brasil, Dionatan Machado. Pemain berusia 28 tahun itu masih berkutat dengan cedera.
"Machado belum bisa bermain. Dia masih cedera, masih dalam proses penyembuhan. Namun, kami tetap membawanya ke Bogor untuk ikut memotivasi teman-teman melawan Borneo FC," jelasnya.
"Melawan Bali United, Machado tidak bermain. Besok melawan Borneo FC kemungkinan juga tidak. Saya fokus dengan pemain yang ada, tapi saya juga berdoa Tinga segera sembuh," tutur Gethuk.
Borneo FC di Atas Angin
Borneo FC berada di atas angin ketika berhadapan dengan Persik. Tim dengan sebutan lain Pesut Etam itu mendapatkan jadwal relatif enteng di awal musim.
Pada pekan pertama, Borneo FC berhasil menghajar Persebaya Surabaya 3-1.
Pada partai itu, Persebaya bermaterikan seluruh pemain lokal lantaran legiun asingnya tidak dapat bermain karena belum menerima vaksinasi COVID-19 dosis kedua.
Di pekan kedua, Borneo FC bakal bertarung dengan Persik, klub promosi musim lalu yang komposisi pemainnya terbilang sederhana.
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez enggan menganggap remeh calon lawannya itu. Arsitek asal Argentina ini menganggap bahwa Persik patut diwaspadai meski kalah 0-1 dari Bali United pada laga sebelumnya.
"Persik tim kuat. Lini pertahanan mereka bagus. Mereka sebenarnya tampil baik ketika melawan Bali United. Kami akan hadapi laga sulit namun kami ingin menang," imbuh Gomez.
Untuk melawan Persik, Borneo FC kehilangan bomber utamanya, Francisco Torres karena cedera. Namun, Gomez masih belum memercayai Boaz Solossa sebagai penggantinya. Guy Junior disinyalir bakal menjadi striker utama Pesut Etam di partai nanti.
"Boaz Solossa tidak akan berada dalam komposisi pemain utama Borneo FC untuk melawan Persik. Dia bakal duduk di bangku cadangan," ujar Gomez.
Perkiraan Susunan Pemain dan Prediksi
Persik Kediri (5-4-1): Dikri Yusron; Ibrahim Sanjaya, Vava Mario Yagalo, Arthur Silva, O.K. John, Dany Saputra; Risna Prahalabenta, Ahmad Agung, Adi Eko Jayanto, Ibrahim Bahsoun; Septian Bagaskara.
Pelatih: Joko Susilo.
Borneo FC (4-2-3-1): Angga Saputro; Rifad Marasabessy, Wildansyah, Javlon Guseynov, Nur Diansyah; Hendro Siswanto, Nuriddin Davronov; Terens Puhiri, Jonathan Bustos, Muhammad Sihran; Guy Junior.
Pelatih: Mario Gomez.
Prediksi: 40-60.
Disadur dari: Bola.com/Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi
Published: 10 September 2021
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- BRI Liga 1: Robert Albert Komentari Absennya Tiga Pilar Persita Saat Bersua Persib
- BRI Liga 1: Hadapi Persik Kediri, Borneo FC Ingin Lanjutkan Tren Positif
- BRI Liga 1: Persik vs Borneo FC, Boaz Solossa Kemungkinan Masih Jadi Cadangan
- BRI Liga 1: Dilabeli Tim Kuda Hitam, Persik Kediri Optimistis Curi Poin dari Borneo FC
- BRI Liga 1: Persipura Berpeluang Turunkan Henrique Motta dan Takuya Matsunaga saat Lawan Persela
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Brasil vs Peru 10 September 2021
Piala Dunia 9 September 2021, 10:01 -
Prediksi Argentina vs Bolivia 10 September 2021
Piala Dunia 9 September 2021, 09:01 -
Prediksi Islandia vs Jerman 9 September 2021
Piala Dunia 7 September 2021, 12:31 -
Prediksi Belarusia vs Belgia 9 September 2021
Piala Dunia 7 September 2021, 11:31 -
Prediksi Polandia vs Inggris 9 September 2021
Piala Dunia 7 September 2021, 10:01
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39