PON: Papua Target Menang Dari Sumut
Editor Bolanet | 17 September 2012 13:48
- Pelatih fisik Tim Sepak bola Papua di PON, Daniel Womsiwor, M Fis menargetkan kemenangan saat menghadapi tim Sumatera Utara, Senin (17/9) sore. Kedua tim akan bertemu pada pertandingan semifinal cabang sepak bola PON XVIII/2012.
Kemenangan harus kami raih saat bertemu tim Pon Sumut di semifinal nanti sore, kata Womsiwor ketika dihubungi Antara via telepon seluler dari Jayapura, Senin (17/9).
Menurut pelatih yang pernah membawa tim Universitas Cenderawasih juara pada Liga Pendidikan Indonesia pada 2011 itu, saat ini pemain Tim Papua telah siap tempur demi meraih poin penuh nanti. Pemain-pemain kami telah siap, dan kami yakin bisa memenangkan pertandingan sore ini, katanya dengan nada optimistis.
Guna mewujudkan ambisinya itu, trio pelatih Tim Pon Papua, Nando Ivakdalam, Hengky Rumere dan dirinya sendiri bakal menggunakan formasi 4-3-3. Pola 4-3-3 tetap kami gunakan melawan Sumut demi meraih kemenangan, katanya.
Terkait kondisi pemain, Womsiwor yang juga dosen di Fakultas Olah Raga Uncen itu katakan bahwa hingga saat ini pemainnya tidak bermasalah dengan kondisi fisik ataupun non fisik. Di akhir percakapan, Womsiwor mengharapkan adanya dukungan doa dari masyarakat Papua agar bisa meraih medali emas di gelaran PON kali ini seperti yang telah ditargetkan oleh pengurus.
Tim Papua berada di Grup D yang terdiri dari Jabar dan Kaltim. Dan pada dua pertandingan sebelumnya, Tim Papua mengalahkan Jabar dengan skor 1-0 dan Kaltim dengan skor 4-1. (ant/mac)
Kemenangan harus kami raih saat bertemu tim Pon Sumut di semifinal nanti sore, kata Womsiwor ketika dihubungi Antara via telepon seluler dari Jayapura, Senin (17/9).
Menurut pelatih yang pernah membawa tim Universitas Cenderawasih juara pada Liga Pendidikan Indonesia pada 2011 itu, saat ini pemain Tim Papua telah siap tempur demi meraih poin penuh nanti. Pemain-pemain kami telah siap, dan kami yakin bisa memenangkan pertandingan sore ini, katanya dengan nada optimistis.
Guna mewujudkan ambisinya itu, trio pelatih Tim Pon Papua, Nando Ivakdalam, Hengky Rumere dan dirinya sendiri bakal menggunakan formasi 4-3-3. Pola 4-3-3 tetap kami gunakan melawan Sumut demi meraih kemenangan, katanya.
Terkait kondisi pemain, Womsiwor yang juga dosen di Fakultas Olah Raga Uncen itu katakan bahwa hingga saat ini pemainnya tidak bermasalah dengan kondisi fisik ataupun non fisik. Di akhir percakapan, Womsiwor mengharapkan adanya dukungan doa dari masyarakat Papua agar bisa meraih medali emas di gelaran PON kali ini seperti yang telah ditargetkan oleh pengurus.
Tim Papua berada di Grup D yang terdiri dari Jabar dan Kaltim. Dan pada dua pertandingan sebelumnya, Tim Papua mengalahkan Jabar dengan skor 1-0 dan Kaltim dengan skor 4-1. (ant/mac)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10