Polri Segera Rombak Bhayangkara SU
Editor Bolanet | 12 Juni 2016 14:01
Ketika diwawancarai Bola,net disela-sela pertandingan antara BSU dengan Persib, Sabtu (11/6) malam, General Manager BSU, Irjen Pol Condro Kirono mengungkapkan, pihaknya sedang merencanakan sesuatu. Planning itu akan direalisasikan Agustus nanti.
Kita akan ada kejutan-kejutan di putaran kedua. Agustus nanti, ucap pria yang menjabat sebagai Kapolda Jawa Tengah (Jateng) ini.
Salah satu kejutannya adalah penambahan pemain. Menurutnya, BSU masih membutuhkan tambahan armada yang lebih berkualitas, agar makin berprestasi di kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.
Agustus kan ada kesempatan. Kita akan adakan evaluasi. Pemain masih ada yang perlu kita tambah. Kita akan cari pemain yang lebih bagus lagi, jelasnya.
Dengan capaian dua kemenangan, dua kali seri dan dua kali kalah, performa BSU belum bisa dianggap memuaskan. Delapan poin yang sudah mereka kumpulkan, membuat tim ini masih terseok-seok di papan bawah. Menurut Irjen Condro, pihaknya terus mengevaluasi kinerja tim.
Terutama ngototnya di lapangan. Kalau kita lihat, kekalahan kita kemarin karena kurang semangat, kurang ngotot. Kita minta mereka untuk menunjukkan. Bola jangan sampai ke belakang. Kita optimis. Target kita itu masuk ke-10 besar, tutupnya. [initial]
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39