Piala Menpora: Persik Kediri Siap Tempur Hadapi PSS Sleman
Serafin Unus Pasi | 31 Maret 2021 18:20
Bola.net - Persik Kediri akan berhadapan dengan PSS Sleman pada matchday ketiga Grup C Piala Menpora 2021. Duel kedua tim bakal berlangsung besok, Kamis (1/4), di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Tiga hari sebelumnya, Persik berhadapan dengan Persebaya Surabaya. Laga tersebut berakhir imbang, 1-1.
Usai berduel dengan Bajul Ijo, Persik langsung bersiap untuk pertandingan melawan PSS. Meski waktu persiapan cukup singkat, namun tim asuhan Joko Susilo itu siap tempur.
"Persiapan kami setelah lawan Persebaya Surabaya untuk menghadapi PSS Sleman cukup baik. Tidak ada kendala apapun," ujar Joko, saat konferensi pers virtual jelang laga, Rabu (31/3).
"Alhamdulillah pemain kami semua siap untuk pertandingan besok melawan PSS Sleman," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Komentar Pemain
Senada dengan Joko, pemain Persik, Septian Bagaskara juga mengaku siap tempur melawan PSS. Ia pun berharap timnya bisa meraih hasil maksimal besok.
"Untuk saya sendiri dan teman-teman sih lebih siap lagi untuk menghadapi pertandingan selanjutnya," imbuhnya.
Pada laga pamungkas Grup C, Persik akan berhadapan dengan Persela Lamongan. Duel kedua tim bakal berlangsung 7 April mendatang, di venue yang sama, mulai pukul 15.15 WIB.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSS Target Menang, Dejan Antonic Kecewa Berat Usai Gagal Kalahkan Persela
Bola Indonesia 29 Maret 2021, 10:25 -
Tanpa Pemenang di Laga PSS Sleman vs Persela Lamongan
Galeri 29 Maret 2021, 10:24 -
Highlights PSS Sleman vs Persela Lamongan 0-0 | Piala Menpora 2021
Open Play 28 Maret 2021, 20:35 -
Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: PSS Sleman 0-0 Persela Lamongan
Bola Indonesia 28 Maret 2021, 17:21
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23