Piala Indonesia Jadi Laga Perpisahan Dendy Sulistyawan dengan Persela
Serafin Unus Pasi | 22 Januari 2019 19:46
Bola.net - Dendy Sulistyawan merasa senang bisa mendapat kesempatan membela Laskar Joko Tingkir pada babak 32 besar Piala Indonesia melawan Persik Kendal, Jumat (25/01). Sebab laga tersebut bisa menjadi ajang perpisahan.
Dendy Sulistyawan mendapat izin dari Bhayangkara FC untuk memperkuat Persela pada leg pertama Piala Indonesia. Sehingga ia bisa berpamitan kepada manajemen, rekan setim, dan pendukungnya di Lamongan.
"Pasti antusias dan senang bisa main di Persela lagi. Alhmdulillah bisa sebagai ajang pamitan sama fans persela langsung juga," kata Dendy Sulistyawan kepada Bola.net, Selasa (22/01).
Dendy juga sudah bergabung dengan tim dan berlatih bersama sejak Senin (21/01) kemarin. Latihan tersebut sebagai persiapan menyambut pertandingan yang hanya menyisakan waktu sekitar tiga hari lagi.
"Alhamdulillah lancar meski banyak pemain barunya juga," jebolan Persela U-21 ini menambahkan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Target Cetak Gol
Karena pertandingan tersebut merupakan laga perpisahan, Dendy tentu tidak akan menyia-nyiakan kesempatan untuk memberikan kado manis buat suporter. Apalagi kemungkinan besar ia bakal jadi andalan utama di lini serang.
"Targetnya mampu cetak gol dan membawa tim memenangi pertandingan," jelas Dendy.
Namun Dendy tak menampik bahwa laga ini akan menjadi pertandingan yang cukup berat baginya karena harus berpisah dengan Persela. Tapi ia tak bisa berbuat banyak dan harus bersikap profesional.
"Pasti bakalan kangen main untuk Persela tapi saya harus profesional karena ini profesi saya," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persela Bisa Diperkuat Dendy Sulistyawan di Piala Indonesia
Bola Indonesia 21 Januari 2019, 22:17 -
Persela Bidik Legiun Asing Berkebangsaan Brasil
Bola Indonesia 16 Januari 2019, 04:19 -
Persela Kian Agresif Berburu Pemain Asing
Bola Indonesia 16 Januari 2019, 03:21 -
Persela Seleksi Mantan Penjaga Gawang Persebaya
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 23:01 -
Latihan Perdana, Skuat Persela Belum Komplet
Bola Indonesia 15 Januari 2019, 21:07
LATEST UPDATE
-
Jerman Main Trik Sepak Pojok! Cetak Gol dan Permalukan Italia
Piala Eropa 24 Maret 2025, 08:15 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Semifinal UEFA Nations League 2024/2025
Liga Eropa UEFA 24 Maret 2025, 08:06 -
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2024/2025
Liga Inggris 24 Maret 2025, 07:54 -
Balotelli Ejek Dzeko Gara-Gara Luka Parah saat Bela Timnas Bosnia-Herzegovina
Piala Dunia 24 Maret 2025, 07:24 -
Danilo Semprot Agennya Gara-Gara Komentar Negatif soal Pelatih Baru Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 07:22 -
Hasil Prancis vs Kroasia: Skor 2-0 (agg 2-2, 5-4 pen)
Piala Eropa 24 Maret 2025, 06:26 -
Juventus Menyesal Pilih Thiago Motta Sebagai Pelatih?
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:25 -
Istri Thiago Motta Angkat Bicara Usai Pemecatan Suaminya dari Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:17 -
Inter Berharap Sejarah Terulang Setelah Juventus dan Milan Pecat Pelatih
Liga Italia 24 Maret 2025, 06:01 -
Rekor Buruk Thiago Motta Jadi Faktor Utama Pemecatan
Liga Italia 24 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39