Piala Gubernur Jatim: Gonzales Bawa Arema ke Final

Editor Bolanet | 28 Desember 2012 21:24
Piala Gubernur Jatim: Gonzales Bawa Arema ke Final
Selebrasi Sunarto dan Gonzales usai cetak gol kemenangan Arema © Fajar Rahman
- Arema Indonesia akhirnya melangkah ke babak final Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2012 setelah mengalahkan Persebaya DU 1-0 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jumat (28/12). Gol kemenangan ini dicetak oleh Cristian 'El Loco' Gonzales.

Setelah bermain tanpa gol dan sering diserang di babak pertama, pelatih Rahmad Darmawan terpaksa merotasi lini belakangnya. Munhar ditarik keluar dan digantikan Thiery Gathuessi di awal babak kedua.

Arema mendapatkan peluang pada menit ke-50. Namun tendangan bertubi-tubi dari para penggawa Singo Edan dalam situasi kemelut di depan gawang itu masih mampu beberapa kali ditepis Thomas Ryan Bayu.

Kerasnya laga membuat pemain dari kedua tim kembali bertumbangan. Jean Paul Boumsong menyusul Akbar Rasyid ke rumah sakit. Ia akhirnya digantikan pemain jebolan Arema, Firmansyah. Sementara di kubu Singo Edan, mereka harus kehilangan Muhammad Ridhuan dan digantikan oleh Sunarto.

Masuknya Sunarto membuat permainan Arema kembali hidup terutama di sektor sayap. Puncaknya, di menit ke-73, Stadion Kanjuruhan bergemuruh. Crossing rendah Sunarto dari sisi kanan mampu disontek dengan baik oleh Cristian Gonzales. Arema unggul 1-0.

Meski tipis, kemenangan ini sudah bisa mengantarkan Arema ke partai final Piala Gubernur Jatim. Mereka sudah ditunggu Persela Lamongan yang menjadi juara Grup A. (fjr/dzi)