Petar Tidak Sempat Bertemu Keluarganya di Kroasia
Editor Bolanet | 18 November 2012 23:30
Ini pertama kalinya pelatih berusia 46 tahun itu kembali ke negaranya setelah bertahun-tahun merantau ke Jerman dan terakhir di Indonesia. Namun, Petar mengaku tetap tidak bisa bertemu keluarga besarnya.
Maklum, pertemuan kepelatihan dilakukan di kota Split. Sementara kampung halamannya berada di kota lain dengan jarak yang cukup jauh dari Split.
Petar berada di Split untuk mengikuti pertemuan sekaligus seminar Pelatih Pro A UEFA yang digelar sekalian peringatan hari jadi ke-100 CFF. Makanya, Petar tidak punya waktu bertemu keluarganya.
Selama delapan hari saya di Kroasia mulai 16-23 November, saya tak ada waktu bertemu keluargaku. Karena saya memutuskan fokus ikut pelatihan, katanya.
Menurut Petar, dia lebih mengedepankan profesionalismenya sebagai pelatih sepak bola ketimbang urusan pribadi. Apalagi, kata dia, kampung halamannya sangat jauh dari lokasi pelatihan di Split.
Pelatihan yang saya ikut ini cukup penting. Itulah alasannya mengapa saya ada di Split. Tetapi, jika memungkinkan ada waktu maka saya mencoba bertemu ibuku, ucapnya.
Harapan Petar, setelah mengikuti pelatihan internasional tersebut, dia bisa belajar banyak hal dan membawanya kembali ke Indonesia khususnya di PSM. Dia juga berharap, setelah pemain tidak mendapatkan pelatihan, maka manajemen membutuhkan beberapa hari untuk memperbaiki beberapa hal seperti kontrak dan masalah-masalah di sekitar tim.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bola Indonesia 17 November 2012, 06:45
-
Bola Indonesia 17 November 2012, 06:45
-
Enggan Ceroboh, Manajemen PSM Tunda Kontrak Pemain
Bola Indonesia 16 November 2012, 18:04 -
Enggan Ceroboh, Manajemen PSM Tunda Kontrak Pemain
Bola Indonesia 16 November 2012, 17:51 -
Pemain PSM Pilih Tarkam Untuk Dapatkan Penghasilan
Bola Indonesia 14 November 2012, 21:30
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39