Petar Butuh Tambahan Tiga Pemain Asing
Editor Bolanet | 9 Juli 2012 16:45
Sejak menangani PSM Oktober 2011 lalu, Petar awalnya mengandalkan empat pemain asing. Pada putaran pertama ada Ilija Spasojevic, David da Rocha, Sretcko Mitrovic dan Kwon Jun. Namun, pertengahan Januari 2012, Mitrovic mengundurkan diri karena ingin mengikuti seleksi klub di China. Kemudian, penghujung putaran pertama, David dicoret dan masuk Cristian Febre.
Meski hanya memiliki tiga pemain asing, dari lima kuota yang diberikan, PSM mampu menapaki tangga atas klasemen. Petar terbilang sukses memoles pemain lokal yang masih muda sehingga tampil cemerlang di lapangan.
Jika Spaso dan Kwon akan dipertahankan musim depan, maka Petar hanya akan berburu tiga pemain asing lagi. Sayang, Petar belum mau membocorkan siapa saja pemain incarannya itu.
Musim depan, saya butuh lima pemain asing. Yang saya utamakan adalah di posisi lini belakang, karena Febre sudah tidak lagi memperpanjang kontraknya bersama PSM, ujar Petar.
Petar memang berharap bisa menemukan pengganti Febre yang sepadan, termasuk postur tubuh yang tinggi serta skill bertahan yang mumpuni. Selain mengutamakan lini belakang, Petar belum memutuskan di posisi mana lagi pemain yang akan direkrut.
Pelatih berkebangsaan Kroasia itu masih akan melihat seberapa banyak pemain yang sekarang ini akan dipertahankan musim depan. Kalau semuanya tetap bertahan mungkin hanya dua atau tiga saja pemain baru direkrut, tandasnya. (nda/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Arema Sindir Padatnya Jadwal IPL
Bola Indonesia 5 Juli 2012, 18:02 -
Inilah Rahasia Arema Indonesia Berjaya di Derby Malang
Bola Indonesia 5 Juli 2012, 15:15 -
Derby Malang Digelar Malam Hari
Bola Indonesia 4 Juli 2012, 15:05 -
Arema Tak Terbebani Target Runner Up
Bola Indonesia 3 Juli 2012, 16:40 -
Motivasi Laskar Ken Arok Melangit Jelang Derby Malang
Bola Indonesia 3 Juli 2012, 16:10
LATEST UPDATE
-
Calhanoglu Ungkap Alasan Tolak Bayern dan Mimpi Besarnya di Inter
Liga Italia 25 Maret 2025, 13:21 -
Jadwal Tayang Timnas Indonesia vs Bahrain di TV Mana?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 13:16 -
Head to Head Timnas Indonesia vs Bahrain: Misi Balas Dendam di GBK!
Tim Nasional 25 Maret 2025, 13:15 -
Liverpool di Persimpangan: Perpanjangan Kontrak atau Risiko Kemunduran?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 13:15 -
Eduardo da Silva dan Cedera Mengerikan yang Mewarnai Kariernya
Liga Inggris 25 Maret 2025, 13:11 -
Usia Bukan Halangan! Rekor Ronaldo di Portugal Setelah 30 Tahun Luar Biasa
Piala Eropa 25 Maret 2025, 12:57 -
Timnas Indonesia vs Bahrain: Benarkah Kekalahan Jadi Bencana?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 12:57 -
Kluivert Yakin Dean Huijsen Bakal Tinggalkan Bournemouth Musim Depan
Liga Inggris 25 Maret 2025, 12:45 -
Eks Bintang Arsenal Ini Terkena Tuberkulosis Tak Lama Setelah Gabung PSV
Liga Eropa Lain 25 Maret 2025, 12:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10