Persinga Tak Keberatan Laga Kontra Persebaya Digelar Satu Putaran
Serafin Unus Pasi | 11 Februari 2019 19:14
Bola.net - Manajer Persinga Ngawi, Didik Purwanto tak merasa dirugikan meskipun pertandingan babak 32 besar Piala Indonesia 2018 digelar satu putaran. Pihaknya tetap legowo menerima keputusan tersebut.
Pertandingan babak 32 besar sedianya digelar dua putaran. Tetapi setelah penundaan demi penundaan, PSSI akhirnya memutuskan laga hanya digelar satu kali dengan Persebaya menjadi tuan rumah.
Atas keputusan tersebut, Persinga Ngawi dipastikan kehilangan haknya untuk menggelar laga kandang. Tetapi karena diburu waktu, Persinga Ngawi tak keberatan dengan keputusan tersebut.
"Bagi kita gak ada yang dirugikan karena kita sudah diburu waktu jadi harus segera menjalani pertandingan ini," ungkap Didik Purwanto kepada Bola.net.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Siap Mental
Didik juga mengatakan bahwa penggawa Laskar Alas Ketonggo sudah siap mental menghadapi tekanan dari suporter tuan rumah Bonek Mania yang dikenal cukup fanatik dalam mendukung Green Force.
Terlebih, kedua tim sebenarnya sudah pernah bersua ketika masih bermain di kasta kedua Liga Indonesia pada tahun 2017 lalu.
"Kita kan dulu di Liga 2 sudah pernah bermain dengan Persebaya, saya kira juga tidak akan menjadi persoalan bagi anak-anak," Didik menambahkan.
"Karena dulu kita bermain di GBT waktu itu penontonnya luar biasa, saya kira mentalnya anak-anak sudah terbangun untuk hal itu," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Menaruh Harapan Besar kepada Amido Balde
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 19:11 -
Djadjang Nurdjaman Mencari Formasi Ideal Persebaya
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 18:55 -
Persebaya Berusaha Sabar Menyikapi Penundaan Laga Kontra Persinga
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 18:24 -
Otavio Dutra Berharap Tak Banyak Gangguan Bagi Persebaya pada Musim 2019
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 01:23 -
Fandi Eko Sambut Positif Persaingan di Lini Tengah Persebaya
Bola Indonesia 8 Februari 2019, 23:10
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39