Persik Kediri Siap Tempur Jelang Menantang RANS Nusantara
Serafin Unus Pasi | 9 September 2022 21:19
Bola.net - Persik Kediri tak mau terus terbayangi hasil kurang maksimal yang mereka dapatkan pada laga kontra PSM Makassar. Macan Putih -julukan Persik Kediri- mengaku sudah melupakan hasil tersebut dan telah siap tempur untuk menantang RANS Nusantara.
"Sejak di Kediri, kami sudah mulai persiapan. Banyak situasi yang mungkin terjadi saat pertandingan dan kami coba mengantisipasinya," ucap Pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves, Jumat (09/09).
"Beberapa evaluasi dari pertandingan terakhir saat melawan PSM Makassar juga telah kami sampaikan ke pemain agar tidak terulang lagi," sambungnya.
Persik Kediri akan menghadapi RANS Nusantara FC pada laga pekan kesembilan BRI Liga 1 2022/2023. Laga ini akan dihelat di Stadion Pakansari Bogor, Sabtu (10/09).
Saat ini, kedua tim tersebut berada di papan bawah klasemen. Persik Kediri berada di peringkat ke-18 dengan raihan dua poin dari delapan pertandingan. Sementara, RANS Nusantara berada di peringkat ke-16 klasemen dengan capaian lima angka dari delapan laga.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Optimistis Macan Putih Berkembang
Divaldo sendiri memiliki optimisme tinggi jelang laga ini. Pelatih asal Portugal tersebut yakin anak asuhnya sudah berkembang menuju arah yang diharapkannya.
"Sebelum mengambil tugas ini, saya sudah mengamati Persik Kediri sebelum datang ke Indonesia. Saya percaya pemain punya kualitas dan hanya perlu polesan sedikit. Harapan saya secara bertahap dari 1 pertandingan ke pertandingan berikutnya posisi tim bisa terus membaik," kata Divaldo.
"Secara statistik, kami juga tidak bermain buruk. Saat melawan PSM Makassar atau Borneo FC, ada peluang menang yang gagal dimanfaatkan karena masalah finishing touch. Sekarang, kami dalam proses untuk memperbaiki hal itu," ia menambahkan.
Tak Risau Kehilangan Dua Pemain
Divaldo pun angkat bicara soal timnya harus kehilangan dua pemain andalan mereka, Yusuf Meilana dan Ady Eko, pada laga kontra RANS Nusantara. Ia yakin, siapa pun yang menggantikan dua pemain tersebut akan mampu menjalankan tugasnya dengan baik.
"Saya yakin siapapun yang bermain akan menunjukkan yang terbaik," tegas Divaldo.
"Kami akan bermain dengan gaya Kediri dan berjuang hingga penghabisan," ia menandaskan.
Tak Sabar Merumput
Sementara itu, penggawa Persik Kediri, Dany Saputra, mengaku tak sabar untuk segera menghadapi RANS Nusantara FC. Menurutnya, laga ini akan berlangsung menarik karena ada sejumlah eks penggawa Persik Kediri seperti OK John, Septian Bagaskara, dan Edo Febriansyah di skuad RANS Nusantara.
"Ini momen yang sangat saya nantikan karena hampir lebih dari setengah musim terakhir saya menjalani pemulihan cedera. Laga melawan RANS tidak akan mudah," kata Dany.
"Soal adanya eks Persik di tim lawan, saya yakin pelatih telah memiliki cara tersendiri dan menganalisa mereka secara keseluruhan, kami tinggal menjalankan instruksi pelatih nantinya," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights BRI Liga 1: Persik Kediri 0-0 PSM Makassar
Open Play 2 September 2022, 23:14 -
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Dua Kartu Merah, Duel Persik vs PSM Berakhir Seri
Bola Indonesia 2 September 2022, 22:34 -
Tak Didampingi Aremania di Kandang Persik Kediri, Arema FC Legawa
Bola Indonesia 2 September 2022, 20:21 -
Link Live Streaming Persik Kediri vs PSM Makassar Hari Ini, Jumat 2 September 2022
Liga Inggris 2 September 2022, 16:10 -
BRI Liga 1: Persik Kediri Bertekad Bangkit Saat Jamu PSM Makassar
Bola Indonesia 2 September 2022, 00:09
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39