Persija Tidak Pikirkan Rekor Negatif Kontra Arema
Asad Arifin | 29 Mei 2017 22:51
Bola.net - - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco berharap timnya tidak memikirkan rekor negatif saat melawan Arema FC. Hal tersebut harus dilakukan jika Persija ingin meraih kemenangan saat berhadapan dengan tim asal Kota Malang tersebut.
Persija memang selalu gagal memetik kemenangan ketika berjumpa dengan Arema FC dalam tujuh pertemuan terakhirnya di semua ajang. Rekor itu tentu bisa mempengaruhi mental bertanding skuat Macan Kemayoran.
Oleh sebab itu, Teco meminta pasukannya fokus mempersiapkan diri melawan Arema FC pada pekan ke sembilan Liga di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (2/6/2017). Hal tersebut mutlak diperlukan demi mempermudah mereka memutus tren negatif tersebut.
Kita harus mengubah head to head itu. Saya pelatih baru, saya tidak memikirkan hasil yang sudah-sudah. Kita harus pikir positif. Jangan pikirkan kita tidak pernah menang, Harus berubah dari semua. Sepakbola mulai dari 0-0. Harus ubah semua ini, ujar Teco.
Pelatih asal Brasil ini menambahkan, skuat asuhannya tidak boleh merasa minder menghadapi Arema yang memiliki banyak pemain berkualitas. Dia ingin agar Ismed Sofyan dan kawan-kawan memiliki pikiran bahwa semua lawan di Liga 1 kekuatannya setara.
Jangan takut, karena level klub Indonesia hampir sama. Tidak ada tim yang di atas dan di bawah, hampir sama seluruhnya, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bom Kampung Melayu Buat Duo Persija Ini Ikut Berduka
Bolatainment 25 Mei 2017, 20:33 -
Duel Perseru Serui Vs Persija Alami Perubahan
Bola Indonesia 25 Mei 2017, 19:02 -
Kalahkan Persija, Ini Kata Kapten Timnas U-19
Tim Nasional 24 Mei 2017, 16:04 -
Penyelesaian Akhir Masih Jadi Masalah Timnas U-19
Tim Nasional 24 Mei 2017, 15:51 -
Pemain Persija Kembali Jalani Tes Fisik
Bola Indonesia 23 Mei 2017, 16:42
LATEST UPDATE
-
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39