Persija Optimis Libas Persib Bandung

Editor Bolanet | 21 Juni 2013 21:02
Persija Optimis Libas Persib Bandung
Emmanuel Kenmogne dkk optimis libas Persib (c) Eggi Paksha
- Persija Jakarta berharap dapat melanjutkan raihan positif berupa kemenangan saat menjamu Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Sabtu (22/6) besok.

Macan Kemayoran yang tampil melempem di putaran pertama terus menunjukkan grafik menanjak sejak dilatih Benny Dollo. Dari tim yang berada di zona degradasi, Benny Dollo mampu membawa Ismed Sofyan dkk merangkak ke 10 besar klasemen sementara Indonesia Super League (ISL).

Berbekal hasil positif ini, pelatih Benny Dollo membidik tiga poin saat menghadapi klub yang saat ini bertengger di posisi empat klasemen ISL 2012/2013.

Kami telah mempelajari karakter permainan Persib termasuk siapa-siapa pemain yang harus diwaspadai. Kami ingin semua pemain bisa maksimal pada pertandingan nanti, kata Benny Dollo.

Saat ini Macan Kemayoran berada di peringkat 10 dengan 29 poin. Sementara Persib Bandung berada di peringkat keempat dengan 47 poin dari 24 pertandingan yang telah dijalani. (ant/dzi)