Persija Jakarta Siapkan Pengganti Messi

Editor Bolanet | 25 November 2015 09:34
Persija Jakarta Siapkan Pengganti Messi
Mbida Messi (c) Antok
- Terancam tampil tanpa Mbida Messi tak membuat Persija Jakarta risau. Mereka mengaku telah memiliki pengganti, jika gelandang serang asal Kamerun tersebut tak bisa diturunkan


Tidak apa-apa. Masih ada peluru buat kita, ujar Pelatih Persija Jakarta, Bambang Nurdiansyah.


Untuk pemain lokal, kita ada Syahroni, Dirga Lasut, Amarzukih dan pemain-pemain muda, yang juga memiliki potensi bagus, sambungnya.


Persija Jakarta bakal menghadapi Sriwijaya FC pada laga lanjutan Grup A Piala Jenderal Sudirman. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu (25/11) malam nanti.


Pada laga ini, Persija terancam tampil tanpa Messi. Gelandang 34 tahun ini mengalami demam.


Namun demikian, Banur sendiri nampaknya tak terlalu kehilangan, semisal Messi harus absen. Pasalnya, eks penggawa Persib Bandung ini belum bisa menunjukkan penampilan terbaiknya di Macan Kemayoran.


Selama gabung, ia nggak pernah menunjukkan performa yang bagus, tandasnya.[initial]


 (den/dzi)