Persija Jakarta Bimbang Tentukan Kepastian Shaka Bangura
Editor Bolanet | 1 Januari 2014 18:17
Aksi striker asal Sierra Leone, Shaka Bangura, dalam ajang Trofeo Persija 2013, pun dianggap belum mampu membuat manajemen Persija Jakarta mengambil keputusan untuk menyodorkan kontrak kerja sama.
Dalam ajang yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, 29 hingga 30 Desember tersebut, Bangura tampil lawan Polis Diraja Malaysia FA (PDRM FA) dan Army United. Kesempatan tampil penuh dalam dua laga tersebut, dijawab dengan mencetak dua gol melalui sepakan penalti.
Hanya saja, pelatih Persija Jakarta, Benny Dollo, berpandangan bahwa performa Bangura kurang tepat. Pasalnya, yang dibutuhkan Macan Kemayoran- julukan Persija Jakarta- adalah sosok goal getter.
Sementara Bangura, striker bertipe pemberi assist dan pembuka ruang. Namun sejauh ini, penampilan Bangura cukup memuaskan. Karena itu, kami dari tim pelatih dan manajemen masih mempertimbangkan untuk mengontrak Bangura atau tidak, kata Benny Dollo.
Semula, diungkapkan Benny Dollo, Bangura bukanlah target utama striker yang akan digaet. Melainkan, striker asal Kamerun yang pernah bermain di klub peserta Liga Champions musim 2010/11, Partizan Belgrade, Pierre Boya. Sayangnya, Boya masih belum muncul hingga kini.
Kami terus berupaya mencari pemain sepadan untuk menggantikan posisi Pacho. Karena itu, kami masih menunggu kedatangan Boya. Semoga saja, Boya bisa segera datang dan menjadi jawaban atas kebutuhan kami di lini depan. Namun jika nantinya Bangura dikontrak, kemungkinan kami akan menggunakan empat pemain asing. Apalagi, agak sulit mencari pemain lokal berkualitas belakangan ini, tuturnya.[initial]
Semua Tentang Kompetisi Indonesia Ada Disini!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bola Indonesia 31 Desember 2013, 05:59
-
Bandrol Dutra Tembus Rp 2 Miliar
Bola Indonesia 31 Desember 2013, 05:52 -
Arema Juara Trofeo Persija 2013
Bola Indonesia 30 Desember 2013, 21:59 -
Review: Persija Tekuk Thai Army United 4-1
Bola Indonesia 30 Desember 2013, 21:42 -
Arema Tuan Rumah Inter Island Cup 2014 Grup Jawa 2
Bola Indonesia 30 Desember 2013, 21:24
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39