Persija Ingin Pertahankan Angkernya Stadion Patriot
Asad Arifin | 13 Oktober 2017 19:44
Bola.net - - Persija Jakarta akan menjamu Persegres Gresik United pada pekan ke-29 kompetisi Liga 1 musim 2017. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco mengungkapkan, bakal mempertajam rekor apik timnya di kandang dengan mengalahkan tamunya tersebut.
Pertandingan antara Persija versus Persegres akan digelar di Stadion Patriot, Sabtu . Jelang laga tersebut, Teco menyatakan pasukannya sudah dipersiapkan dengan baik usai menjalani laga melawan Sriwijaya FC pada pekan ke-28 lalu di Palembang.
Kami sudah latihan keras dengan semua pemain. Saya pikir semua pemain punya konsentrasi di latihan, punya semangat di latihan, dan kami mau main di rumah lagi di Patriot di depan Jakmania, ujar Teco.
Persija sendiri memiliki rekor bagus saat berlaga di Stadion Patriot, khususnya di putaran kedua. Teco pun berharap agar rekor tersebut tidak ternoda saat menjamu Persegres.
Di putaran kedua kami punya hasil lebih bagus daripada putaran pertama. Kami seri satu kali lawan PSM, terus sudah bisa menang empat kali di Patriot pada putaran kedua, kata pelatih asal Brasil ini.
Besok kami targetnya sama yaitu menang lawan Gresik. Kami harus kerja keras di dalam pertandingan agar dapat hasil bagus, sambung Teco.
Saat ini, Persegres merupakan tim penghuni dasar klasemen Liga 1. Tim asuhan Hanafi itu hanya meraup 10 poin dari 28 laga dan kerap menjadi lumbung gol tim-tim lawan. (fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persegres Tak Punya Tenaga Hadapi Persija
Bola Indonesia 12 Oktober 2017, 06:29 -
Ismed Sofyan Ungkap Kriteria yang Harus Dimiliki Seorang Kapten
Bola Indonesia 4 Oktober 2017, 00:55 -
Bruno Lopes Rasakan Pengalaman Baru di Persija
Bola Indonesia 2 Oktober 2017, 20:57 -
Teco Ingin Bawa Persija Akhiri Musim di Lima Besar
Bola Indonesia 1 Oktober 2017, 07:11 -
Konsentrasi Jadi Kunci Persija Raih Kemenangan Terbesarnya
Bola Indonesia 1 Oktober 2017, 07:07
LATEST UPDATE
-
Joey Pelupessy, 'Nomor 6' Pelindung Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:49 -
Kapten Juventus di Era Tudor: Siapa yang Dipilih?
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:26 -
Rizky Ridho dan 60 Sentuhan Bola pada Laga Lawan Bahrain
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:19 -
Kevin Diks dan 50,5 Persen Serangan Timnas Indonesia dari Sisi Kanan
Tim Nasional 26 Maret 2025, 06:13 -
Perpisahan Thiago Motta dengan Juventus yang Penuh Keheningan
Liga Italia 26 Maret 2025, 06:12 -
Paulo Dybala Jalani Operasi, Musimnya Berakhir Lebih Cepat
Liga Italia 26 Maret 2025, 05:51 -
Daftar Lengkap Negara Lolos Piala Dunia 2026
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:38 -
Ketika Kevin Diks jadi Pratama Arhan Baru di Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 05:27
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10