Persija Harapkan Kehadiran The Jakmania di Pakansari

Asad Arifin | 7 Juni 2017 20:11
Persija Harapkan Kehadiran The Jakmania di Pakansari
The Jakmania menyalakan flare di laga vs Sriwijaya FC (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Persija Jakarta akan bertandang ke markas PS TNI pada pekan ke-10 Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis (8/6/2017) malam. Pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco berharap para pendukung Persija yakni The Jakmania bisa menonton langsung laga tersebut.

Persija saat ini tengah dalam proses untuk bangkit. Setelah sempat absen meraih kemenangan dalam enam laga, tim berjuluk Macan Kemayoran itu akhirnya bisa meraup kemenangan saat menjalani duel melawan Arema FC pada pekan ke delapan Liga 1.

Berikutnya, Macan Kemayoran akan kembali menjalani laga berat yakni melawan PS TNI, tim yang menjelma menjadi tim paling subur di Liga 1 saat ini. Tim asuhan Ivan Kolev itu sendiri tidak pernah kalah saat main di kandangnya sendiri.

Jelang pertandingan tersebut, Teco menyerukan pada The Jakmania agar ikut mendampingi pasukannya di Pakansari. Sebab, dukungan itu akan sangat berarti besar bagi moral Ismed Sofyan dan kawan-kawan.

Kita butuh pemain ke-12 yaitu The Jakmania. The Jakmania pasti datang, dan pasti tim kita penuh motivasi buat kerja di lapangan, ujar Teco, Rabu (7/6/2017).

Belakangan ini, hubungan antara The Jakmania dengan Persija sempat memanas, bahkan mereka meminta Teco untuk out. Sebab, mereka tidak puas dengan hasil-hasil yang didapat Persija sebelumnya.

Namun demikian, hal itu dianggap biasa oleh Teco. Bahkan, pelatih asal Brasil ini tidak ragu untuk memberikan pujian pada mereka.

The Jakmania suporter yang benar-benar suportif. Waktu kita kalah ataupun draw mereka tetap semangat, tetap kasih motivasi buat pemain. Mereka datang besok pasti bagus buat kami, tandasnya.