Persib Dalam Dilema Tanggapi Pemanggilan Timnas
Editor Bolanet | 25 Desember 2012 06:45
Hal itu disadari manajer Persib, Umuh Muchtar. Hal itu terungkap saat wartawan menemui Umuh untuk meminta penjelasan terkait tiga pemain Persib yang dipanggil timnas Indonesia asuhan Nil Maizar.
“Saya senang ya, berarti Persib masih diperhatikan. Itu artinya masih dibutuhkan untuk membantu atau menjaga nama baik tim nasional, terutama untuk persepakbolaan . Saya senang dan bangga. Kalau mau dipanggil 6-7 pemain juga tidak ada masalah,” kata Umuh saat ditemui di Lapangan Asia Afrika, Bandung, Senin (24/12).
Tapi, kata Umuh, ia masih mencoba untuk mengkonfirmasi pada pihak Komite Penyelamat Sepak Bola Indonesia (KPSI). Hal itu dilakukan mengingat selama ini Persib berada di jalur KPSI.
“Cobalah ini KPSI-nya bagaimana, apa saya kasihkan saja atau saya harus berunding,” ungkapnya.
Otomatis, situasi tersebut belum bisa memberikan jalan bagi para ketiga pemain tadi untuk membela negaranya di ajang Piala Asia 2015 nanti. Sebab, KPSI dan induk resmi sepak bola PSSI masih belum menemukan titik terang untuk menyelesaikan dualisme.
Kendati merasa bangga, Umuh mengakui bahwa pemanggilan tersebut akan berdampak pada persiapan tim menjelang kompetisi Indonesia Super League (ISL).
“Ya pasti masalah kalau kita tetap main di liga. itu juga perlu dipertimbangkan. Kalau sekarang misalnya diambil timnas tapi tidak bisa memperkuat tim di pertandingan kan repot juga,” tandasnya. (hug/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indonesia Ungguli Malaysia di Ranking FIFA
Tim Nasional 19 Desember 2012, 19:00 -
Rajagobal Puji Semangat Juang Skuad Garuda
Tim Nasional 1 Desember 2012, 23:55 -
Gagal ke Semifinal, Nil Minta Maaf ke Seluruh Rakyat Indonesia
Tim Nasional 1 Desember 2012, 22:37 -
Piala AFF: Malaysia Kubur Mimpi Indonesia
Tim Nasional 1 Desember 2012, 21:42 -
HT Review: Indonesia Sementara Tertinggal Dua Gol
Tim Nasional 1 Desember 2012, 20:40
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40