Persib Bandung Seleksi Pemain asal Papua
Haris Suhud | 5 April 2018 14:35
Bola.net - - Persib Bandung tengah menyiapkan diri menghadapi Mitra Kukar di pekan ketiga Gojek Liga bersama Bukalapak yang akan berlangsung pada hari Minggu (8/4) mendatang. Dalam persiapan itu tampak di tengah skuat Persib pemain asal Papua yaitu Paul Yohannes Yuke.
Seperti dilansir situs resmi klub, pada latihan hari Rabu (4/4), pelatih Roberto Carlos Mario Gomez membagi tim ke dalam tiga kelompok. Materi pemain setiap kelompok dipilih secara acak, namun tetap merata di setiap lini.
Usai aerobik ringan, para pemain Persib menjalani menu latihan umpan-umpan mendatar dengan tempo dari sedang ke tinggi. Meski berlangsung santai, Supardi cs. menjalani latihan dengan serius.
Inti latihan hari ini berlangsung di akhir sesi. Para pemain mendapat menu latihan penguasaan bola dan pressing ketat. Masih terbagi dalam tiga kelompok, para pemain terlibat dalam permainan yang menuntut mereka selalu bergerak.
Dalam latihan hari ini, pemain tengah asal Papua, Paul Yohannes Yuke, mengikuti seleksi sebagai pemain Persib. Ia menyusul Ahmad Rajendra yang mengikuti seleksi pada latihan di tempat yang sama kemarin.
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez, menghendaki anak asuhnya tidak melakukan kesalahan sedikit pun.
Kadang bisa baik dan bisa buruk, tapi untuk pertandingan berikutnya itu sangat penting bagi kami terlebih ini adalah pertandingan kandang. Kami ingin raih tiga poin, jelasnya.
Menghadapi Mitra Kukar akan menjadi yang sangat penting bagi Persib Bandung. Pasalnya, sejauh ini Persib belum pernah mendapatkan kemenangan sekalipun. Pada pekan pertama, mereka imbang menghadapi PS Tira kemudian kalah dari Sriwijaya FC.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bauman Sedih Debutnya di Persib Bandung Diwarnai Kekalahan
Bola Indonesia 4 April 2018, 14:13 -
Marko Simic di Urutan Pertama, Inilah Daftar Top Skor Liga 1
Bola Indonesia 3 April 2018, 11:04 -
Highlights Liga 1: Mitra Kukar 0-1 Borneo FC
Open Play 2 April 2018, 18:33 -
Debut Dejan Antonic, Borneo FC Menangkan Derby Mahakam
Bola Indonesia 2 April 2018, 18:07 -
Mario Gomez Kembali ke Persib Bandung
Bola Indonesia 2 April 2018, 15:32
LATEST UPDATE
-
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45 -
Timnas Argentina Berjarak Satu Poin dari Piala Dunia 2026
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39