Persema Syukuri Kemenangan Dari Persija

Editor Bolanet | 17 April 2013 19:07
Persema Syukuri Kemenangan Dari Persija
Indonesian Premier League (c) ipl
- Kemenangan telak 5-2 yang diraih penggawa Persema Malang atas Persija disambut gembira Rudi Hariantoko. Pelatih Persema tersebut senang, meski di tengah kondisi minus, anak asuhnya mampu memetik poin penuh.

Alhamdulillah hari ini kita bisa menang. Ini berkat kerja keras semua pemain meski dalam kondisi kekurangan, baik kekurangan teknis maupun stamina, ujar Rudi.

Sebelumnya, dalam laga lanjutan Indonesian Premier League, yang dihelat di Stadion Gajayana Malang, Rabu (17/4), Persema Malang sukses membekuk Persija Jakarta dengan skor 5-2. Lima gol Persema dicetak Syaiful Indra Cahya, Pandy Widiarto, Dicky Prayoga dan dua gol Didik Ariyanto. Sementara itu, meski mencetak lima gol, Persema juga harus merelakan gawang Ruhanda Merdiyansa kebobolan dua gol Rinto Ali.

Menanggapi dua gol yang membobol gawang Persema ini, Rudi mengaku tak bisa berbuat apa-apa. Menurutnya, dua gol ini mutlak menunjukkan adanya lubang di lini belakang Persema.

Dua gol ke gawang Persema wajar. Ini tak lepas dari masalah fisik yang masih kurang. Memperbaiki dalam waktu singkat nggak mungkin. Sejak menit ke-70, semua pemain down. Dua gol ini akibat kecerobohan pemain yang sudah nggak fokus, Rudi menandaskan. (den/dzi)