Persela Siapkan Strategi Khusus Hadapi Bhayangkara
Asad Arifin | 24 Oktober 2017 20:53
Bola.net - - Persela Lamongan menilai Bhyangkara FC sebagai salah satu tim yang komplit di Liga 1. Sebab tim berjuluk The Guardian tersebut memiliki materi pemain yang merata di semua lini dan menuntut kewaspadaan punggawa Persela.
Bhyangkara FC adalah klub yang akan dihadapi oleh Persela pada laga pekan ke-32 Liga 1, Jum'at yang akan datang. Laga ini akan digelar di Stadion Patriot, Bekasi.
Mereka memiliki pemain yang cukup komplit dari semua lini, baik pemain belakang, pemain tengah dan pemain depan, keseimbangannya cukup bagus. Artinya kita harus mewaspadai semua pemain Bhayangkara FC, ungkap Pelatih Persela, Aji Santoso kepada Bola.net.
Jadi, saat menghadapi tim besutan Simon McMenemy tersebut Aji akan menyiapkan strategi khusus. Strategi tersebut disiapkan untuk meredam pemain-pemain Bhayangkara FC agar tak bisa mengembangkan permainan.
Aji mengaku akan lebih memperkuat pertahanan untuk menghambat laju bola dari penguasaan Evan Dimas dan kawan-kawan. Namun, mantan pelatih Arema FC tersebut menegaskan bahwa Persela tidak akan bermain pasif alias hanya bertahan total.
Yang jelas kami akan memperkuat pertahanan tapi tidak akan bertahan, artinya menghambat laju bola mereka ke depan dan anak-anak untuk bertahan melakukan compact defence, tapi tidak bertahan ya, imbuh Aji.
Beda kita bermain bertahan dengan memperkuat pertahanan sangat berbeda. Jadi keinginan saya nanti main di Bhayangkara memperkuat pertahanan untuk bisa menyerang, pungkasnya. (top/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aji Santoso Kantongi Konsep Skuat Persela Musim Depan
Bola Indonesia 23 Oktober 2017, 20:15 -
Jose Coelho Optimis Bisa Maksimalkan Tiga Laga Sisa
Bola Indonesia 23 Oktober 2017, 20:10 -
Sejumlah Klub Siap Pinang Aji Santoso
Bola Indonesia 23 Oktober 2017, 17:18 -
Lepas Zona Degradasi, Persela Bertekad Perbaiki Peringkat
Bola Indonesia 23 Oktober 2017, 16:12 -
Persela Bertahan di Liga 1, Aji Santoso Penuhi Kaul
Bola Indonesia 23 Oktober 2017, 16:03
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39