Persela Sayangkan Gol Balasan Samsul Arif
Asad Arifin | 25 Mei 2018 18:00
Bola.net - - Persela Lamongan nyaris merengkuh poin penuh dari markas Barito Putera pada pekan ke-10 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, Kamis (24/5). Laskar Joko Tingkir sempat unggul lebih dulu melalui Diego Assis di babak pertama.
Namun, asa mendapatkan tiga poin dari Banjarmasin harus pupus ketika Barito Putera bisa mencetak gol balasan di awal babak kedua. Pencetaknya adalah sang mantan pemain Persela sendiri, Samsul Arif. Ia membuat laga berakhir dengan skor 1-1.
Pelatih Persela, Aji Santoso sangat menyayangkan terjadinya gol tersebut karena Samsul dibiarkan bebas bergerak. Padahal ia sudah menginstruksikan kepada pemain agar bisa melakukan penjagaan ketat.
Cukup disayangkan, skrimitnya begitu cepat, akhirnya samsul bebas. Padahal di meeting sudah saya sampaikan bahwa key player dari Barito ada tiga, Duoglas Packer, Samsul Arif sama Rizky Pora, ungkap Aji.
Makanya di meeting saya tekankan bahwa saya tidak mau mereka main dengan leluasa. Alhamdulillah pemain saya menjalankan dengan baik walaupun kecurian satu gol indah Samsul, imbuhnya.
Aji Tetap Puas
Meski demikian, mantan pelatih Arema FC ini tetap bersyukur karena Persela mampu meraih apa yang sudah menjadi target tim dalam lawatannya ke Banjarmasin. Yakni bisa membawa pulang poin.
Menurut saya tetap saya syukuri, anak-anak main bagus, Barito juga bagus, yang terpenting kami mendapatkan satu poin, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persela Curi Poin di Markas Barito Putera
Bola Indonesia 24 Mei 2018, 22:48 -
Barito Putera Mengincar Tiga Kemenangan Beruntun saat Jamu Persela
Bola Indonesia 24 Mei 2018, 14:45 -
Saddil Kembali, Persela Bisa Turunkan Tim Terbaik
Bola Indonesia 24 Mei 2018, 05:17
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39