Persegres Rekrut Kiper PSGC

Editor Bolanet | 19 April 2016 00:22
Persegres Rekrut Kiper PSGC
Gresik United (c) Bola.net
- Pupus sudah harapan Persegres Gresik United mendapatkan mantan penjaga gawangnya, M. Ridwan. Laskar Joko Samudro nampaknya gagal mendapatkan kata sepakat dengan Persib Bandung sebagai empunya Ridwan. Sebagai gantinya, Persegres mendatangkan M. Irfan.


Sebelumnya, Persegres sangat bernafsu untuk mendapatkan Ridwan. Mereka menilai ada cukup peluang. Mengingat Ridwan hanya berstatus kiper ketiga di tim Maung Bandung. Demi Ridwan, Laskar Joko Samudro rela mendepak penjaga gawang asal Malang, Aji Saka.


Setelah gagal mendapatkan Ridwan, Persegres pun mendaratkan Irfan. Ia adalah penjaga gawang PSGC Ciamis di turnamen Piala Presiden 2015 lalu. Kami positif merekrut M.Irfan sebagai pengganti M.Ridwan, kata pelatih kiper Persegres, M. Hadi.


Irfan akan bersaing dengan M. Sandy Firmansyah dan Satria. Dengan bergabungnya M.Irfan kini slot kiper Persegres sudah lengkap karena ada tiga orang, tutup M. Hadi. [initial]


 (faw/pra)