Persebaya United Tetap Main di Palembang

Editor Bolanet | 23 September 2015 12:11
Persebaya United Tetap Main di Palembang
Pedro Javier (c) fafa wahab
- Meski Palembang termasuk daerah yang diselimuti kabut asap, namun sampai dengan saat ini manajemen Persebaya United belum menerima kabar tentang pemindahan venue leg kedua babak delapan besar turnamen Piala Presiden 2015.

Sempat muncul kabar bahwa venue babak delapan besar turnamen Piala Presiden 2015, akan dipindah seiring kabut asap yang masih melanda sejumlah kawasan di Pulau Sumatera. Namun hal tersebut nampaknya belum berdampak ke sepakbola.

Leg kedua babak delapan besar masih akan diselenggarakan di Palembang. Sampai dengan saat ini kami belum menerima info perubahan venue, terang sekretaris tim Persebaya United, Rahmad Sumanjaya, Rabu (23/9) siang.

Leg kedua babak delapan besar yang mempertemukan antara Sriwijaya FC dengan Persebaya United akan diselenggarakan akhir pekan ini. Partai ini bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.[initial]

 (faw/yp)