Persebaya Serius Laporkan Gede Widiade ke Polda
Afdholud Dzikry | 14 November 2016 12:42
Bola.net - - Rencana manajemen Persebaya Surabaya untuk melaporkan Gede Widiade ke Polda Jawa Timur (Jatim) bukan isapan jempol belaka. Bila bukti-bukti berhasil mereka kumpulkan, maka Persebaya siap pidanakan pengusaha asal Wonokromo tersebut.
Manajer Persebaya, Ch Faried mengungkapkan bahwa rencana untuk mempidanakan Gede Widiade masih terus berjalan. Manajemen masih menyiapkan bukti-bukti untuk melapor ke Polda, ucap Faried kepada Bola.net, Senin siang.
Dalam Kongres PSSI 2016 di Horel Mercure Ancol, Kamis (10/11) kemarin, Gede Widiade memang duduk di kursi milik Persebaya. Ia juga tercatat sebagai wakil sekaligus voters dari klub berjuluk Bajul Ijo tersebut. Padahal hak atas Persebaya dipegang oleh PT Persebaya Indonesia (PI).
Dia dapat surat mandat dari siapa? Itu yang kami tanyakan. Ini masih konsultasi dengan lawyer. Nama yang tertera di FIFA kan masih Persebaya Surabaya. Di meja juga Persebaya Surabaya. Oleh sebab itu, dia dapat mandat dari siapa? tanya Faried.(faw/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Harapan Jacksen F Tiago Pada Kepengurusan Anyar PSSI
Bola Indonesia 13 November 2016, 21:27 -
Tiga Harapan Besar Wasit Indonesia pada Edy Rahmayadi
Bola Indonesia 13 November 2016, 17:57 -
Kemenpora Harap PSSI Lebih Care Masalah Suporter
Bola Indonesia 13 November 2016, 17:45 -
Kurniawan Tak Sakit Hati Meski Tak Dapat Suara di Kongres PSSI
Bola Indonesia 13 November 2016, 15:48 -
Ismed Sofyan Berharap Edy Rahmayadi Bawa Indonesia ke Level Asia
Bola Indonesia 13 November 2016, 09:03
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39