Persebaya Resmi Tunjuk Djajang Nurjaman sebagai Pelatih
Aga Deta | 25 Agustus 2018 19:23
- Persebaya Surabaya akhirnya mengumumkan sosok pelatih anyar pengganti Angel Alfredo Vera. Manajemen memilih Djajang Nurjaman untuk melanjutkan kepemimpinan tim di sisa kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.
Ada beberapa alasan yang membuat manajemen mempercayakan Persebaya kepada sosok pelatih 53 tahun tersebut. Salah satunya karena prestasinya di pentas sepak bola Indonesia. Djanur pernah membawa Persib Bandung juara ISL 2014.
Ada banyak pelatih yang melamar. Kami memilih Djanur karena pengalamannya menangani klub-klub besar di Indonesia, kata Manajer Tim Persebaya, Chandra Wahyudi seperti dikutip dari laman resmi klub.
Selain itu, mantan pelatih PSMS Medan tersebut diyakini mampu bekerjasama dengan baik bersama jajaran tim pelatih Persebaya. Terutama Bejo Sugiantoro yang kini dipercaya menjadi asisten pelatih.
Semoga duet pelatih Djanur-Bejo membawa Persebaya meraih hasil maksimal, imbuh Chandra.
Namun meski sudah resmi menjadi juru taktik Green Force, Djanur belum bisa bergabung dengan tim karena harus menyelesaikan kursus kepelatihan Pro AFC. Dia baru bisa merapat ke Surabaya, 3 September 2018 mendatang.
Coach Djanur akan bergabung dengan tim setelah menyelesaikan kursus AFC Pro, Chandra menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Djajang Nurjaman Siap Tangani Persebaya
Bola Indonesia 24 Agustus 2018, 20:27 -
Bukan Prioritas, Persebaya Tetap Serius Hadapi PSBI
Bola Indonesia 23 Agustus 2018, 17:25 -
Bejo Sugiantoro Belum Terima Mandat sebagai Asisten Pelatih Persebaya
Bola Indonesia 23 Agustus 2018, 13:10 -
Gelandang Persebaya Akhirnya Sandang Gelar Sarjana
Bolatainment 21 Agustus 2018, 20:57 -
Winger Timnas Indonesia U-23 Qurban Sapi di Idul Adha
Tim Nasional 21 Agustus 2018, 20:49
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23