Persebaya Rahasiakan Pemain Kalteng Putra yang Bakal Diawasi
Serafin Unus Pasi | 12 September 2019 17:36
Bola.net - Persebaya Surabaya akan mewaspadai sejumlah pemain Kalteng Putra pada laga pekan ke-18 Shopee Liga 1 2019. Namun, tim pelatih merahasiakan pemain yang akan diawasinya.
Menurut asisten pelatih Persebaya, Wolfgang Pikal pihaknya tidak mau menyebutkan nama karena merupakan bagian dari gameplan yang akan diterapkanya. Jika disampaikan, dia khawatir strateginya dibaca lawan.
”Untuk pemain dari Kalteng Putra, ada berapa pemain yang harus kita awasi. Itu rencana gameplan dari kita sendiri,” ungkap Wolfgang Pikal, Kamis (12/9).
”Kita tidak akan sampaikan ke media,” tegas mantan asisten pelatih timnas Indonesia tersebut.
Persebaya akan menghadapi Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Jumat (13/9). Pertandingan akan disiarkan secara live dan eksklusif di Indosiar.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Amati Pemain Baru
Kalteng Putra sebenarnya memiliki dua pemain asing anyar yakni Eydison Teofilo Soares dan Matsunaga. Tetapi keduanya belum pasti sudah bisa dimainkan.
Tetapi, Pikal menegaskan bahwa siapapun yang diturunkan oleh lawan, Persebaya tetap siap bertarung untuk mewujudkan targetyang diinginkan.
”Yang dua pemain baru, kita belum tahu dia sah untuk bermain, kelihatannya ada berapa pemain asing yang baru pindah klub tidak langsung sah,” imbuh Pikal.
”Kita lihat dan siapapun main di tim Kalteng, kita Persebaya siap untuk penuhi target kita di sini,” tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Tanpa Tiga Pemain Asing ke Markas Kalteng Putra
Bola Indonesia 11 September 2019, 18:40 -
Pemain Persebaya Sambut Baik Cara Wolfgang Pikal Beri Hukuman
Bola Indonesia 11 September 2019, 09:40 -
Cara Unik Persebaya Jaga Kedisiplinan Pemain
Bola Indonesia 10 September 2019, 23:58 -
Bursa Transfer Segera Ditutup, Persebaya Belum Tambah Pemain Lagi
Bola Indonesia 10 September 2019, 21:41 -
Wolfgang Pikal Sudah Punya Gambaran Starter Lawan Kalteng Putra
Bola Indonesia 10 September 2019, 21:38
LATEST UPDATE
-
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02 -
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39