Persebaya Punya Modal Bagus Hadapi Persipura
Gia Yuda Pradana | 12 Maret 2020 14:10
Bola.net - Persebaya Surabaya punya modal bagus untuk menghadapi Persipura Jayapura pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020. Green Force selalu menang ketika bersua tim Mutiara Hitam musim lalu.
Dalam dua pertemuan di Liga 1 2019, Persebaya bisa mengalahkan Persipura di kandang dan tandang dengan skor identik 1-0.
Pelatih Persebaya, Aji Santoso, mengakui bahwa hasil itu menjadi modal bagus bagi timnya. Namun, dia tidak menjadikannya sebagai patokan.
Aji menyadari kedua kesebelasan mengalami banyak perubahan dari musim lalu. Persipura maupun Persebaya sama-sama telah melakukan bongkar pasang skuad.
"Pertemuan terakhir Persebaya menang melawan Persipura di Tenggarong, tetapi itu bukan patokan," kata Aji Santoso, Kamis (12/3/2020).
"Tetapi paling tidak bisa membuat anak-anak lebih percaya diri menghadapi Persipura," tegas pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Pemain Termotivasi
Aji juga yakin anak asuhnya punya motivasi untuk mengulang kembali catatan manis tersebut. Kemenangan akan berdampak positif buat Persebaya dalam mengarungi kompetisi.
"Anak-anak punya keyakinan, punya satu mental yang kuat untuk mengulangi kemenangan di musim terakhir kemarin," Aji menambahkan.
"Mudah-mudahan ini pertandingan kedua di home ini kami bisa meraih poin tiga yang itu nanti akan berdampak sangat positif buat perkembangan pemain ke depan," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Libur Latihan Dua Hari Jelang Laga Kontra Persipura
Bola Indonesia 11 Maret 2020, 08:41 -
Jelang Lawan Persebaya, Persipura Fokus Benahi Kekurangan
Bola Indonesia 10 Maret 2020, 19:56 -
Pentingnya Kemenangan Lawan Persipura Bagi Persebaya
Bola Indonesia 10 Maret 2020, 19:12 -
Persebaya vs Persipura, Masa Persiapan Lebih Panjang Bukan Jaminan
Bola Indonesia 10 Maret 2020, 13:04 -
Persebaya Kemungkinan Ubah Komposisi Pemain Lawan Persipura
Bola Indonesia 10 Maret 2020, 12:27
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39