Persebaya Pinjamkan 5 Pemain ke Tim U-21
Editor Bolanet | 4 April 2014 13:01
Kelima pemain muda yang akan masuk skuat U-21 antara lain, striker Wahyu Subo Seto, bek Ahmad Hisyam Tolle, fullback/winger Novri Setiawan, winger Abdul Rahman Lestaluhu dan centreback Vava Mario Yagalo. Mereka kita pinjamkan ke tim U-21, kata CEO Persebaya, Gede Widiade.
Gede menjelaskan, kelima pemain itu sejatinya memiliki potensi untuk menjadi pemain besar antara dua hingga tiga tahun mendatang. Tapi bila mereka terus di tim utama, maka bakat mereka akan tergerus. Mengingat betapa ketatnya persaingan para pemain utama untuk menjadi pilihan Rahmad Darmawan.
Bila mereka tetap di tim utama, mereka akan kalah bersaing dengan senior-seniornya. Jadi kami berikan kesempatan mereka untuk menambah jam terbang ke tim U-21, jelas Gede. Keputusan manajemen Persebaya 'menyekolahkan' lima pemain muda ke tim U-21 juga menjadi bagian dari regulasi kompetisi.
Keputusan Persebaya meminjamkan lima pemain U-21 terbilang tepat. Sebab, pemain yang dipinjamkan lebih banyak duduk di bangku cadangan. Novri Setiawan misalnya. Didatangkan dari tim Sriwijaya FC U-21, Novri ternyata tak mampu bersaing dengan Alfin Tuasalamony, M Ilham maupun Fandi Eko Utomo.
Tantangan berat juga dihadapi Vava Mario Yagalo dan Ahmad Hisyam Tolle. Sebab di posisi mereka, yakni bek tengah, bercokol nama-nama pemain yang tak perlu diragukan kualitasnya, seperti OK John, Ambrizal dan Ricardo Salampessy. Nama terakhir masih tercatat sebagai penggawa Timnas Senior Indonesia.
Ke depan, meski memperkuat Persebaya U-21, kelima pemain itu bisa balik ke tim utama. Mereka bisa kembali ke tim senior. Kalau kita membutuhkan tenaga mereka, mereka masih bisa dimainkan di tim utama, tutup Gede. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Bulan Gaji Pemain PSM Belum Dibayar
Bola Indonesia 3 April 2014, 20:16 -
Bendol Keluhkan Mental Macan Kemayoran
Bola Indonesia 3 April 2014, 19:00 -
Arema Cronus Lakoni TC di Yogyakarta
Bola Indonesia 3 April 2014, 17:38 -
Tim Pelatih Persija Isyaratkan Cari Pemain Baru
Bola Indonesia 3 April 2014, 17:24 -
Persebaya Cari Pengganti OK John
Bola Indonesia 3 April 2014, 15:02
LATEST UPDATE
-
Depok, dari Sana Mengalir Darah Indonesia di Tubuh Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 16:39 -
Bolivia vs Uruguay: Adu Strategi dan Ketahanan di Ketinggian El Alto
Amerika Latin 25 Maret 2025, 15:56 -
Pengakuan Patrick Kluivert Tentang Kabar Naturalisasi Miliano Jonathans
Tim Nasional 25 Maret 2025, 15:48 -
Cara Nonton Live Streaming Timnas China vs Timnas Australia dari HP
Piala Dunia 25 Maret 2025, 15:35 -
Barcelona Mencari Bek Kanan, Jeremie Frimpong jadi Pilihan?
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 15:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10