Persebaya Kekurangan Pemain Untuk Liga 2
Afdholud Dzikry | 6 April 2017 11:03
Bola.net - - Persebaya Surabaya masih kekurangan pemain untuk didaftarkan sebagai bagian dalam skuat Bajul Ijo di kompetisi nanti. Setidaknya tim asal Surabaya tersebut masih membutuhkan tambahan minimal 5 pemain.
Menurut Pelatih Persebaya Surabaya, Iwan Setiawan, jumlah total pemain yang sudah teken kontrak sebanyak 20 pemain. Sementara untuk kompetisi Liga 2 dia mengusulkan untuk mendaftarkan 25 pemain.
Saya mengusulkan kurang lebih 25 pemain, pemain yang ada masih 20 pemain, jadi kami butuh tambahan 5 pemain, ungkap Iwan kepada , Kamis (6/4).
Meski masih membutuhkan tambahan 5 pemain, mantan arsitek Pusamania Borneo FC tersebut tak lantas mau asal comot pemain. Ia tetap akan melihat kemampuannya sebelum diberi kesempatan bergabung.
Harapannya akan datang bergabung dengan kami pemain yang memiliki kualitas yang lebih bagus dari pemain yang ada, imbuh pelatih kelahiran Medan itu.
Terkait pemain yang dibutuhkan dan masih minim jumlahnya dalam skuat Bajul Ijo adalah di posisi center bek dan sayap. Termasuk posisi striker yang saat ini tengah diburu dan menjadi prioritas tim pelatih untuk segera diisi.
Sementara pendaftaran pemain periode pertama untuk kompetisi Liga 2 yang akan bergulir pada 19 April, mulai dibuka sejak 1 April 2017 dan akan berakhir pada 30 April 2017, pendaftaran dilakukan secara online.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persebaya Belum Mau Bocorkan Striker Buruannya
Bola Indonesia 4 April 2017, 21:56 -
Persebaya Ogah Uji Coba Lagi Dengan Klub Selevel
Bola Indonesia 4 April 2017, 15:01 -
Persebaya Sisakan Satu Slot Pemain Senior untuk Posisi Striker
Bola Indonesia 2 April 2017, 19:41 -
Iwan Setiawan Ogah Tanggapi Jadwal Pertandingan Liga 2
Bola Indonesia 2 April 2017, 13:25 -
Persebaya Gilas Persigo Semeru FC Di Partai Uji Coba
Bola Indonesia 1 April 2017, 18:36
LATEST UPDATE
-
Misi Harry Kane Mengejar Rekor Shearer: Liverpool Jadi Pilihan Utama?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 10:15 -
Kapan Live Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 10:13 -
Dragan Talajic: Mantan Kiper yang Kini Tangani Timnas Bahrain
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:57 -
Panduan Lengkap Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:55 -
Cara Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain di Vision+ Mulai Pukul 20.00 WIB
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:30 -
One Piece x Borussia Dortmund: Luffy dan Kawan-Kawan Ramaikan Bundesliga
Bundesliga 25 Maret 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23