Persebaya Gagal Lagi, Djanur Ogah Mundur

Serafin Unus Pasi | 19 Juni 2019 20:48
Persebaya Gagal Lagi, Djanur Ogah Mundur
Djadjang Nurdjaman (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - Persebaya Surabaya kembali gagal meraih kemenangan ketika menjamu Madura United pada perempat final Piala Indonesia 2018/19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (19/06). Green Force ditahan tamunya dengan skor 1-1.

Namun hasil tersebut tidak membuat pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman berniat mundur dari jabatannya. Arsitek asal Majalengka itu tetap ingin menukangi Persebaya sampai ada pemecatan dari manajemen.

Advertisement

”Saya sepenuhnya bertanggung jawab kepada manajemen, ketika manajemen belum memecat saya, saya akan jalan terus,” ungkap Djanur usai pertandingan, Rabu (19/06).

”Silahkan tanya kepada manajemen kapan mau memecat saya,” tegas mantan arsitek Persib Bandung tersebut.

Djanur nampaknya masih percaya bisa mengangkat kembali prestasi Persebaya setelah empat pertandingan tidak bisa menang. Dia yakin Ruben Sanadi dan kolega masih bisa bangkit pada pertandingan-pertandingan berikutnya.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Minta Maaf

Namun, Djanur mengakui bahwa hasil yang diraih Persebaya atas Madura United mengecewakan semua pihak, terutama suporter. Untuk itu, dia meminta maaf atas hasil yang belum memuaskan tersebut.

”Kalau dari permainan sebetulnya kami mulai menemukan bentuk, tapi hasil belum sesuai harapan dan belum memuaskan semua pihak terutama Bonek dan Bonita, untuk itu mohon maaf,” imbuh Djanur.

Dia berharap, setelah menemukan bentuk permainan ketika menghadapi Madura United, Persebaya bisa meraih hasil positif. ”Mudah-mudahan menjadi acuan untuk pertandingan ke depan,” tandasnya.