Persebaya Akan Pulangkan Abot dan Montalvo
Editor Bolanet | 19 Desember 2014 10:25
Montalvo dan Abot sudah menjalani tes medis dan fisik di Persebaya. Karena tak ingin ada keraguan, maka pelatih Ibnu Grahan menyuruh kedua pemain ini untuk mengikuti sesi berlatih bersama pemain lainnya.
Hasilnya, baik Abot maupun Montalvo gagal memenuhi ekspektasi. Abot bukan striker yang garang di kotak penalti. Naluri mencetak golnya pun tergolong rendah. Sedangkan Montalvo adalah tipikal gelandang yang tak berani memegang bola.
Ia tak memiliki dribbling. Sekali dapat bola, langsung diumpan ke rekannya. Hanya saja, akurasi passingnya juga jelek. Sabtu ini mungkin mereka akan dipulangkan, ujar salah satu sumber internal di manajemen Persebaya.
Berdasarkan penelurusan, hasil tes fisik Montalvo dan Abot ternyata di bawah standar untuk seorang pemain asing. VO2 Max kedua pemain ini hanya mampu mencapai angka 51 dan 52. Angka ini setara dengan yang diraih pemain lokal, Wahyu Subo Seto.
Pelatih Ibnu masih memegang komitmen bahwa kedua pemain ini harus diberikan waktu setidaknya hingga satu minggu. Jika tidak ada perkembangan, bukan tidak mungkin mereka akan terdepak. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Waketum PSSI Minta Menpora Imam Pahami UU SKN
Bola Indonesia 18 Desember 2014, 21:49 -
PSSI Sebut Belum Rasakan Peran Menpora Imam
Bola Indonesia 18 Desember 2014, 21:28 -
La Nyalla Ingatkan Menpora Imam Agar Tidak Salah Langkah
Bola Indonesia 18 Desember 2014, 21:23 -
'Rochy Putiray Tak Punya Bukti Atas Ucapannya'
Bola Indonesia 18 Desember 2014, 21:09 -
Masyarakat Papua Pecinta Sepakbola dan Persipura Kecewa Dengan Menpora
Bola Indonesia 18 Desember 2014, 20:08
LATEST UPDATE
-
Prediksi Formasi Juventus Era Igor Tudor: 3-4-2-1 atau 3-4-1-2?
Liga Italia 24 Maret 2025, 21:58 -
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23