Persatu Tak Keder Hadapi Persebaya di Depan Bonek
Afdholud Dzikry | 6 Juli 2017 09:21
Bola.net - - Persatu Tuban tak keder menghadapi Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 2. Mereka tetap berani meskipun tim tuan rumah akan mendapat dukungan penuh dari ribuan Bonek Mania di Stadion Gelora Bung Tomo, Kamis (6/7) malam.
Menurut Manajer Persatu, Fahmi Fikroni, timnya merasa terbiasa bermain di depan Bonek. Sebab Ronggomania, pendukung Persatu juga Bonek. Sehingga kehadiran ribuan Bonek sama halnya memberi dukungan kepada Laskar Ronggolawe.
Lahirnya Ronggomania itu berawal dari Bonek, sehingga ini sama sama satu ras sehingga mereka tidak ada pengaruhnya ketika betul betul dilihat Bonek, ungkap Fahmi.
Apalagi menurut pria yang juga anggota DPRD Tuban ini, Persatu sudah melakukan uji coba dengan Persis Solo, dan bermain dengan dukungan ribuan Pasopati. Sehingga akan menambah kepercayaan Danu Rosade dan kolega.
Kita coba dengan kemarin uji coba dengan Persis Solo dan hampir sama lah, di sana juga bagus anak anak tidak ada minder sama sekali, imbuh Fahmi.
Apalagi mereka juga termotivasi karena disiarkan langsung di televisi, sehingga menjadi kesempatan untuk Larkar Ronggolawe unjuk gigi. Pertandingan ini juga menjadi laga pertama mereka di Liga 2 yang ditayangkan secara Live.
Sekarang disiarkan langsung, ini kan luar biasa, mereka mempunyai motivasi, karena itu jarang. Jadi selama ini hanya sekali kita main waktu itu di Liga Nusantara disiarkan live, pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alfredo Vera Waspadai Serangan Balik Persatu
Bola Indonesia 5 Juli 2017, 23:30 -
Gelandang Persebaya Tertantang Bungkam Pemuncak Klasemen
Bola Indonesia 5 Juli 2017, 22:15 -
Persatu Termotivasi Kalahkan Persebaya
Bola Indonesia 5 Juli 2017, 21:03 -
Persebaya Jamu Persatu di Gelora Bung Tomo
Bola Indonesia 4 Juli 2017, 17:24 -
Persebaya Jamu Persatu Tanpa Sidik Saimima
Bola Indonesia 4 Juli 2017, 10:41
LATEST UPDATE
-
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11 -
Kondisi Prima, Timnas Bahrain Siap Kalahkan Timnas Indonesia di SUGBK
Tim Nasional 24 Maret 2025, 18:54 -
Kabar Baik atau Kabar Buruk, Fans MU? Andre Onana Mau Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 24 Maret 2025, 18:45 -
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23