Penyerang Arema Yakin Bisa Curi Poin di Markas Bhayangkara
Ari Prayoga | 23 Oktober 2018 04:40
Bola.net - Dedik Setiawan optimistis timnya berpeluang meraih poin dalam lawatan mereka ke markas Bhayangkara FC, pada laga lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak ini. Penyerang Arema FC tersebut mengaku yakin timnya tak akan pulang dengan tangan hampa.
"Peluang kami pada pertandingan ini masih sangat terbuka," ujar Dedik, pada Bola.net.
"Entah itu satu atau bahkan tiga poin, semua masih mungkin," sambungnya.
Arema FC akan menghadapi Bhayangkara FC pada laga pekan ke-27 Liga 1 musim 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion PTIK Jakarta, Rabu (24/10).
Saat ini, Bhayangkara berada di peringkat empat klasemen sementara Liga 1, dengan koleksi 42 poin. Sedangkan Arema berada di posisi 10 dengan raihan 34 poin.
Lebih lanjut, Dedik mengaku posisi kedua tim di klasemen tak bisa menjadi acuan. Pasalnya, saat ini, posisi seluruh tim masih terus berubah.
"Semua tim hampir sama. Posisi di klasemen pun masih terus berubah. Kadang bisa menang di kandang lawan, kadang pula bisa kalah di kandang sendiri. Ini kan berarti semua tim sama saja," tuturnya.
Sementara itu, Dedik mengaku bahwa jelang pertandingan ini persiapan timnya kurang ideal. Pasalnya, mereka diadang mepetnya jadwal antar pertandingan.
"Persiapan mepet sekali. Mungkin hanya fokus istirahat saja untuk menjaga kondisi lawan Bhayangkara," tandasnya.
Video Menarik
Berita video gol-gol Timnas Indonesia U-19 ke gawang Qatar U-19 dengan free kick yang sensasional pada laga kedua Grup A Piala AFC U-19 2018 di SUGBK, Senayan, Jakarta, Minggu (21/10/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Usai Operasi, Hanif Sjahbandi Harus Menepi Lebih Dari Sebulan
Bola Indonesia 22 Oktober 2018, 09:46 -
Tanpa Ostojic dan Sejumlah Pilar, Arema Bawa 18 Pemain ke Markas Bhayangkara FC
Bola Indonesia 21 Oktober 2018, 18:55 -
Manajemen Arema FC Sebut Kepedulian Aremania Luar Biasa
Bola Indonesia 21 Oktober 2018, 02:15 -
Klasemen Liga 1: PSM Kudeta Posisi Persib di Puncak
Bola Indonesia 20 Oktober 2018, 22:43 -
Highlights Liga 1: Arema FC 3 - 1 Bali United
Open Play 20 Oktober 2018, 22:23
LATEST UPDATE
-
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16 -
Cedera Tidak Parah, Alisson Becker Siap Perkuat Liverpool Setelah Jeda
Liga Inggris 22 Maret 2025, 21:00 -
Diincar MU, Striker Eintracht Frankfurt Itu Siap Pindah Klub
Liga Inggris 22 Maret 2025, 20:28 -
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39