Pemain PSM Makassar Mogok Latihan Lagi
Editor Bolanet | 20 Mei 2013 19:43
Seperti gaji saat ini. Gaji untuk bulan April belum dibayarkan dan tinggal lima hari lagi atau tanggal 25 Mei nanti sudah jatuh tempo untuk pembayaran gaji bulan Mei. Namun, sampai saat ini tanda-tanda untuk pembayaran gaji itu belum juga nampak.
Makanya, pemain kembali memutuskan untuk mogok latihan. Aksi ini akan dimulai besok, Selasa (21/5) sampai batas yang tidak ditentukan.
Kita tidak latihan karena masalah gaji. Tanggal 25 nanti itu sudah dua bulan gaji kami. Tidak ada batas, sampai gaji kami dibayar, kata kapten tim, Andi Oddang, mewakili rekan-rekannya usai latihan di Lapangan Karebosi, Senin (20/5) sore.
Kami berharap pengurus juga ada usaha untuk membayar gaji pemain. Kami juga tidak ingin seperti ini, tapi mau diapa lagi, kita semua butuh uang untuk memenuhi kebutuhan, lanjutnya.
Mogok latihan itu juga dibenarkan asisten pelatih Imran Amrullah. Imran yang ditunjuk memimpin latihan bersama Ansar Abdullah selama pelatih Petar Segrt berencana melakukan operasi kaki di Jerman mengatakan jika pemain sudah minta untuk menghentikan sementara latihan.
Tadi mereka mengatakan kesepakatan untuk libur, bisa dibilang mogok sementara, sampai batas waktu yang belum diketahui. Salah satu yang membuat mereka minta libur karena gaji yang belum dibayarkan, kata Imran.
Kita juga tidak bisa paksakan pemain untuk latihan kalau belum ada kepastian. Mereka menunggu sampai ada reaksi dan perhatian dari manajemen, lanjut Imran.
Sebelum aksi mogok ini, para pemain baru melakukan latihan selama tujuh hari usai laga melawan Pro Duta 8 Mei lalu. Kini mereka mogok latihan lagi, padahal di depan mereka akan menghadapi laga lainnya yaitu melawan Persebaya (13 Juni).
Mogok latihan ini adalah aksi yang kesekian dilakukan Andi Oddang dkk. Bulan lalu, pemain juga mogok selama 10 hari karena gaji Bulan Maret hanya dibayar 50 persen. Mereka baru mau latihan 9 hari jelang laga melawan Semen Padang (5 Mei) setelah diberi janji gaji akan dibayarkan segera. (nda/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inilah Alasan Spaso Hengkang Dari PSM
Bola Indonesia 19 Mei 2013, 14:00 -
Bola Indonesia 19 Mei 2013, 12:27
-
Persema Dikhawatirkan Tak Bisa Selesaikan Kompetisi
Bola Indonesia 18 Mei 2013, 12:41 -
Musim Depan, Persema Incar Kompetisi Divisi Utama
Bola Indonesia 18 Mei 2013, 12:40 -
Persema Siap Lepas Sejumlah Pemain
Bola Indonesia 18 Mei 2013, 12:10
LATEST UPDATE
-
Chelsea Harus Bayar Rp100 Miliar Jika Batalkan Transfer Jadon Sancho
Liga Inggris 24 Maret 2025, 17:41 -
Gaji Igor Tudor di Juventus Terungkap
Liga Italia 24 Maret 2025, 17:12 -
Prediksi Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:51 -
Semangat Membara Joey Pelupessy: Demi Garuda, juga Demi Keluarga!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 16:27 -
Jadwal Pertandingan Pekan 23 NBA 2024/2025 di Vidio
Basket 24 Maret 2025, 16:20 -
Jadwal Siaran Langsung WorldSBK Portugal 2025 di Vidio, 28-30 Maret 2025
Otomotif 24 Maret 2025, 16:07 -
Prediksi Venezuela vs Peru 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Kolombia vs Paraguay 26 Maret 2025
Amerika Latin 24 Maret 2025, 15:58
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23