Pemain Persebaya Latihan Bersama Secara Virtual

Aga Deta | 11 April 2020 19:57
Pemain Persebaya Latihan Bersama Secara Virtual
Pemain Persebaya Surabaya berlatih bersama secara daring via aplikasi Zoom. (c) Angga Saputra

Bola.net - Pemain Persebaya Surabaya akhirnya bisa berlatih bersama di tengah pandemi virus Corona. Namun, latihan tersebut dilakukan secara daring dari rumah masing-masing.

Menurut pelatih fisik Persebaya, Gaselly Jun Panam, latihan virtual sebenarnya bukan program rutin. Pihaknya hanya mencoba memanfaatkan teknologi yang ada.

Advertisement

"Ada aplikasi yang support, dan bisa diakses semua, ya kita coba itu (latihan virtual)," katanya kepada Bola.net, Sabtu (11/4/2020).

"Staf pelatih coba memfasilitasi latihan bareng di tengah pandemi ini," imbuh pelatih kelahiran Jakarta tersebut.

Persebaya menggelar latihan secara online menggunakan aplikasi konferensi jarak jauh, Zoom. Namun, program tersebut tidak dilakukan setiap hari.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Latihan Fisik

Sementara materi latihan yang diberikan pada latihan virtual yakni workout training. Pihaknya menggunakan metode pelatihan interval intensitas tinggi (HIIT).

"Ada kekuatan, daya tahan, dan beberapa komponen fisik lainnya," tegas Gaselly.

(Bola.net/Mustopa Elabdy)